Sutarmidji Hadiri Seminar Budaya Melayu di Sambas

KalbarOnline, Sambas – Wali Kota Pontianak sekaligus Gubernur Kalbar terpilih, Sutarmidji menghadiri seminar budaya Melayu yang digelar Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kabupaten Sambas, Rabu (8/8/2018).

Seminar yang bertemakan ‘Budaya Terjaga Menjulang Martabat’ ini turut dihadiri Anggota DPR-RI Dapil Kalbar, Syarif Abdullah Alkadrie, Ketua MABM Kalbar, Prof. Dr. Chairil Effendi, Ketua Komisi I DPRD Kalbar, H. Subhan Nur, Bupati Sambas, H. Abah Romin Suhaili, LC, Wakil Bupati Sambas, Hj Hairiah, SH., MH, Bupati Sambas dua periode 2001 – 2011, Ir. H. Burhanuddin A. Rasyid, Bupati Sambas periode 2011 – 2016, dr. Hj. Juliarti Djuhardi Alwi, M.Ph, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat Kabupaten Sambas.

Baca Juga :  Ungkap Alasan Belum Daftarkan Diri ke PPP, Sutarmidji: Masyarakat Harus Lihat Program

Kehadiran Sutarmidji pada seminar ini sebagai narasumber atau pembicara pada seminar ini dengan materi ‘Kebijakan Pemerintah Mempertahankan Budaya Melayu’.

Baca Juga :  Gedung UMKM Center Fasilitasi Pelaku UMKM

Selain seminar budaya Melayu, juga digelar pelantikan pengurus MABM tingkat Kecamatan se – Kabupaten Sambas dan peresmian Museum Melayu H. Subhan Nur. (Fat)

Comment