Categories: Ketapang

Gelar Sosialisasi Karhutla, Camat Air Upas Minta Damkar Desa Dioptimalkan

KalbarOnline, Ketapang – Menindaklanjuti rapat kerja Bupati Ketapang tentang koordinasi pencegahan kebakaran lahan dan hutan (Karhutla), Pemerintah Kecamatan Air Upas menggelar sosialisasi tentang bahaya dan dampak kebakaran lahan dan hutan (Karhutla), Rabu (1/8/2018).

Didampingi Kapolsek Marau dan Danramil Marau, Camat Air Upas H. Matjuni, S.AP., ME mengatakan bahwa karhutla merupakan tanggung jawab bersama dan Undang-undang telar mengatur hal tersebut. Jadi, lanjutnya, dibutuhkan kerjasama semua lapisan masyarakat.

Ia juga menegaskan pemanfatan Damkar di setiap Desa-desa harus dioptimalkan demi kenyamanan bersama.

“Intinya dalam membakar hutan dan lahan sudah ada aturannya, Undang-undang juga jelas mengaturnya, lalu optimalkan juga Damkar kita yang sudah ada untuk kenyamanan bersama. Dalam satu desa kan ada 2 (dua) unit Damkar, saya rasa hal ini sangat membantu jangan sampai Damkar ini cuma kita diamkan saja tidak digunakan,” ujarnya.

Sementara, Kapolsek Marau, IPTU. Sabariman menambahkan bahwa bahaya karhutla merupakan bencana nasional, penelitiannya sudah dari semua aspek dan nama baik negara juga dipertaruhkan.

“Kebakaran lahan dan hutan (Karhutla) itu sudah menjadi tanggung jawab kita semua, saking parahnya ini dinyatakan bencana nasional karena dari segala aspek banyak dirugikan baik itu dari kesehatan, ekonomi dan penerbangan,” tukasnya.

Sementara, Danramil Marau, Kapten Inf. Suparno juga mengajak seluruh lapisan masyarakat khususnya masyarakat Air Upas agar saling berkoordinasi dalam hal mencegah karhutla.

“Semua lapisan masyarakat harus terlibat dalam hal ini khususnya masyarakat Air Upas. Bila perlu kita dirikan posko kebakaran sehingga kita bisa mengantisipasinya,” tutupnya. (Goda)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Disdik Kayong Utara Gelar Seleksi Talenta O2SN dan FLS2N Tingkat Kabupaten

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemkab Kayong Utara melalui Dinas Pendidikan menggelar seleksi ajang talenta O2SN…

37 mins ago

Dua Bocah Bawah Umur Tewas Kecelakaan di Jalan Putri Dara Hitam Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Dua bocah bawah umur, MR (13 tahun) dan FB (13 tahun), tewas…

1 hour ago

Pj Wako Pontianak Harap Pekan Budaya Laskar Melayu Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

3 hours ago

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

15 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

18 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

18 hours ago