Categories: Ketapang

Viral Postingan Kantor Polisi Bersama, Ini Penjelasan Humas Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Terkait beredarnya foto prasasti kerjasama antara Polisi Indonesia dengan Polisi Suzhou di media sosial facebook, kini menjadi bahan perbincangan netizen, Kamis (12/7/2018).

Prasasti kerja sama tersebut seperti yang diunggah oleh akun facebook Zainudin Zai bertuliskan “Kepolisian Negara Republik Indonesia Provinsi Kalimantan Barat Kabupaten Ketapang, Biro Keamanan Publik Republik Rakyat Tiongkok Provinsi Jiangsu Resor Suzhou, Ketapang Ecology and Agriculture Foresty Industrial Park, Kantor Polisi Bersama”.

Selang beberapa saat kemudian, akun resmi facebook Humas Polres Ketapang Kalbar memberikan klarifikasi terkait postingan tersebut.

“Selamat malam abg abg saye sekalian, saye operator medsos Humas Polres Ketapang Kalbar,” tulis akun tersebut.

Menurut akun Humas Polres Ketapang Kalbar plakat kerja sama tersebut hanya sebuah tanda perkenalan dari pertemuan antara Polisi China dan Polisi Ketapang.

“Tulisan Kantor bersama itu adalah bahasa kantor itu menjadi tempat pertemuan kerjasama, bukan menjadi perkiraan kita bahwa akan ada Polisi China ngantor di tempat tersebut, dan kerjasama ini hanya sebatas kerjasama di bidang keamanan, seperti pelatihan fungsi ilmu Kepolisian. Bukan di bidang lainnya,” tutup akun Fb Humas Polres Ketapang Kalbar. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

IMI Kalbar Awards, Motivasi Bagi Atlet dan Tokoh Pemerhati Otomotif

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara IMI Kalbar Award yang…

5 hours ago

Pemprov Siap Kurasi Event Ikanmas Masuk Kalender Event Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Windy Prihastrai membuka Ikanmas…

5 hours ago

Windy Apresiasi Sahabat Thalasemia Fakultas Kedokteran Untan Jadi Pendonor Darah Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orang Tua Penyandang Thalasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

5 hours ago

Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Sektor pertanian mempunyai peranan yang sangat penting dalam membangun perekonomian nasional termasuk…

5 hours ago

Kolaborasi TP PKK Kalbar bersama DP3A dan Dinas Ketahanan Pangan Lakukan Aksi Nyata Gota Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka mendukung percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Provinsi Kalbar, TP…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Lepas Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson bersama pihak terkait dan jajaran Forkopimda…

6 hours ago