Categories: Ketapang

Dewan Minta Fasilitas Taman Kota Ketapang Dipelihara

KalbarOnline, Ketapang – Terkait adanya keluhan dari pengunjung mengenai fasilitas kamar kecil atau toilet di Taman Kota Ketapang yang tidak berfungsi serta terkesan seperti tak terurus dikarenakan ruang toilet yang kumuh dan berbau busuk serta beberapa fasilitas sudah tampak rusak, mendapat atensi dari Anggota DPRD Ketapang, Abdul Sani.

Abdul Sani meminta agar dinas terkait dapat melakukan perawatan terhadap fasilitas umum termasuk toilet umum di taman. Karena, menurutnya kondisi toilet yang tidak terawat akan membuat kesan negatif sehingga mengurangi daya tarik bagi wisatawan.

“Kita minta dinas terkait tidak cuma sekedar membangun kemudian membiarkannya. Peliharalah dengan baik apalagi ada dana perawatan taman yang tentunya include dengan perawatan fasilitas lainnya termasuk toilet,” ujar Abdul Sani kepada awak media, Senin (9/7).

Lebih lanjut, ia mengatakan jika pembangunan toilet tersebut menggunakan anggaran APBD yang nilainya tidak sedikit. Jika hanya dibangun saja kemudian tidak difungsikan serta dilakukan perawatan dengan baik maka akhirnya bisa terbengkalai, itu sama dengan menghambur-hamburkan uang pemerintah tanpa ada azas manfaat yang jelas bagi masyarakat.

“Jangan cuma dijadikan proyek saja tanpa ada manfaatnya, barang itu bermanfaat dan sangat dibutuhkan masyarakat kalau difungsikan dan dirawat dan akan mubazir kalau dibiarkan begitu saja. Kita bisa minta pihak terkait misalkan BPK untuk memeriksa proyek seperti itu jika memang azas manfaatnya tidak ada apalagi jika memang dibiarkan terbengkalai,” ucapnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Hendak Tawuran, Empat Remaja di Pontianak Diamankan Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Polisi mengamankan empat remaja berinisial FB (17 tahun), HP (17 tahun), RF…

4 hours ago

Dua Pria Kubu Raya Ditangkap, Hendak Edarkan 45 Paket Sabu ke Para Nelayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua pria asal Kubu Raya, SS (31 tahun) dan AL (33…

4 hours ago

TP PKK Kayong Utara Raih Juara 3 Lomba Senam Kreasi di HKG ke 52 Tingkat Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Ketua Tim Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten…

4 hours ago

Pria Paruh Baya Tewas Gantung Diri di Gang Baiduri Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria paruh baya berinisial S (42 tahun) ditemukan tewas di dalam…

6 hours ago

Kasus Tipu Gelap Jual Beli Tanah Rp 2,3 M di Jalan Purnama Bergerak Maju Satu Langkah

KalbarOnline, Pontianak - Almarhum ayahanda Effendi mungkin akan tersenyum dari dalam kuburnya, karena perjuangannya menuntut…

6 hours ago

Windy Prihastari Umumkan Kabupaten Juara HKG PKK 2024 Tingkat Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Gelaran perhelatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) ke-52 tingkat…

7 hours ago