Categories: Landak

Polsek Menjalin Ringkus Pelaku Narkoba Beserta Barang Bukti

Berantas Peredaran Narkoba

KalbarOnline, Landak – Peredaran narkoba yang saat ini marak dan meresahkan warga sekitar Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak, membuat pihak Kepolisian Sektor Menjalin harus bekerja keras melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku dibalik peredaran barang haram tersebut.

Berbekal informasi serta dukungan masyarakat, Polsek Menjalin berhasil meringkus pelaku dan barang bukti usai dilakukan penggrebekan di salah sebuah rumah yang terletak di Dusun Menjalin Hilir, Desa Menjalin, Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak, Jum’at (6/7/2018) malam.

Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi menuturkan penangkapan yang dilakukan oleh pihaknya terhadap diduga pelaku tindak pidana penyalahgunaan narkoba dengan inisial MY (27) berdasarkan dari laporan dan pengaduan masyarakat setempat, yang resah dengan adanya peredaran dan pengguna narkoba di Kecamatan Menjalin.

“Ketika di rumah pelaku, kami menemukan pelaku sedang menggunakan narkoba jenis sabu dengan barang bukti 1 (satu) alat hisap bong botol lasegar, 2 (dua) korek api tokai yang terletak di lantai dan 1 (dua) buah kantong klip yang berisikan kristal putih didalam kocek celana pelaku yang diduga narkoba jenis sabu serta barang bukti lain yang ada kaitannya dengan penyalahgunaan narkoba,” imbuhnya.

“MY (27) yang diduga pelaku beserta barang bukti yang ada berkaitan dengan tindak pidana penyalahgunaan narkoba nantinya akan kami limpahkan dan diserahkan untuk dilakukan proses penyidikan oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Landak, Sabtu (7/7),” ucap Bripka Wawan Suyanto, Kanit Reskrim Polsek Menjalin.

Tokoh masyarakat yang juga ikut serta dalam penangkapan tersebut menyaksikan langsung proses penangkapan tersebut dirumah pelaku hingga di bawa dan diamankan ke Polsek Menjalin dengan menggunakan 1 (satu) unit kendaraan mobil avanza hitam.

“Kami mendukung penuh dan mengapresiasi atas tindakan dan kinerja yang dilakukan pihak Polsek Menjalin dalam memberantas peredaran dan pengguna penyalahgunaan narkoba di Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak,” ujar salah seorang warga yang tidak mau disebutkan namanya.

Kapolsek Menjalin berharap dukungan dan kerjasama masyarakat terkait dilakukannya penangkapan seseorang yang diduga pelaku tindak pidana penyalahgunaan narkoba di Kecamatan Menjalin dapat memberikan dampak positif bagi generasi muda atau anak remaja serta menekan angka peredaran dan pengguna penyalahgunaan narkoba.

Penulis : Oktavianto

Editor : Fai

Publish : KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

6 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

6 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

6 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

7 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

7 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

7 hours ago