Rekapitulasi KPU Sintang, Karolin-Gidot Unggul Dengan Perolehan 98.166 Suara

KalbarOnline, Sintang – Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar tahun 2018 yang di gelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sintang telah selesai.

Hasilnya, pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar nomor urut 2, Karolin Margret Natasa dan Suryadman Gidot (Karolin-Gidot) berhasil unggul.

Berdasarkan hasil rekapitulasi yang dilakukan KPU Kabupaten Sintang, pasangan calon (paslon) nomor 1, Milton Crosby dan Boyman Harun memperoleh 40.735 suara, paslon nomor urut 2, Karolin Margret Natasa dan Suryadman Gidot memperoleh 98.166 suara, sedangkan paslon nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji dan Ria Norsan (Midji-Norsan) memperoleh 79.591 suara.

Baca Juga :  Serahkan SK CPNS Formasi 2019, Sekda Sintang : Layani Masyarakat Dengan Peduli dan Empati
Total Perolehan Suara Pilgub Kalbar Berdasarkan Hasil Pleno di 14 Kabupaten/Kota se - Kalbar (Foto: RMN)
Total Perolehan Suara Pilgub Kalbar Berdasarkan Hasil Pleno di 14 Kabupaten/Kota se – Kalbar (Foto: RMN)

Pemilih yang hadir ke TPS sebanyak 223.021 orang dari DPT yang ditetapkan sebanyak 269.937 orang. Seluruh suara sah sebanyak 218.492 dan suara tak sah sebanyak 4.529.

Proses rekapitulasi suara Pilgub Kalbar di Kabupaten Sintang berlangsung lancar. Tak ada perdebatan diantara pihak-pihak yang terlibat, baik dari penyelenggara, tim saksi pasangan calon maupun lembaga pemantau pemilu.

Baca Juga :  Buka Pelatihan Pembangunan Berkelanjutan, Bupati Jarot: Komitmen Wujudkan Sintang Lestari

Proses rekapitulasi dilakukan dengan membaca satu per satu hasil perolehan suara masing-masing pasangan calon di 13 kecamatan. Rekapitulasi dimulai sejak pagi yang dihadiri oleh seluruh Panitia Penyelenggara Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Sintang, Panwaslu, saksi ketiga paslon serta Forkompimda yang berlangsung di aula Kantor Pol PP Kabupaten Sintang, Jalan PKP Mujahidin, Sintang, Kamis (5/7/18). (Fai)

Comment