Categories: Sekadau

SDIT Ar Rayyan Ganjar Penghargaan Untuk Guru Berprestasi

Tika: Niatkan segala sesuatu karna Allah

KalbarOnline, Sekadau – Diakhir tahun ajaran 2017/2018, SDIT Ar Rayyan berikan penghargaan kepada beberapa guru berprestasi, Senin (11/6).

Pemberian award atau penghargaan ini sebagai bentuk terima kasih dan sebagai motivasi bagi guru dan pegawai yang mengajar di sekolah, begitulah yang disampaikan oleh Kepala Sekolah SDIT Ar Rayyan Riduan Fauzi, S.Pd.

“Pemberian award ini dilaksanakan sebagai bentuk terimakasih pihak sekolah kepada guru atas kontribusinya selama setahun ini,” ucap Riduan.

“Pada dasarnya seluruh guru yang ada di SDIT sudah sangat baik dalam pengabdiannya namun dengan adanya Award ini harapannya bisa saling memberikan motivasi bagi seluruh guru maupun pegawai SDIT agar kedepannya lebih maksimal lagi dalam pengabdiannya,” tambah Riduan.

Senada dengan Kepala Sekolah, Ketua Lembaga Pendidikan, Ibnu Katsir Gusti Abdurrahman Hermy, S.Pd menyampaikaan ucapan terima kasih atas kontribusi dedikasinya selama ini.

“Terimakasih kami sampaikan kepada seluruh guru SDIT atas kontribusi dan dedikasinya selama ini, terkhusus terimakasih juga bagi guru-guru yang mendapatkan penghargaan pertahankan dan terus kembangkan prestasinya, semoga dapat menjadi motivasi bagi kita semua,” ungkap Hermy

Hermy juga mengajak kepada Guru dan Pegawai untuk menjaga amanah masyarakat dengan baik.

“Lembaga ini amanah kepercayaan masyarakat yang diberikan kepada kita untuk mengelolanya dengan baik, maka mari kita jaga amanah ini dengan sebaik mungkin,” pesan Hermy.

Adapun yang mendapatkan penghargaan tersebut atas nama Dian Arissa Pratiwi, S.Pd, Norema, S.Pd, Tika Kurniawati, S.Pd dan Siti Husniwati Saidah, S.Pd dengan kriteria nilai Individu, pengelolaan kelas secara kelompok dan pengelolaan kelas secara individu.

Tika Kurniawati, S.Pd ketika diwawancara menyampaikan rasa syukur dan terus berusaha berkonsultasi mengharap Ridho Allah.

“Alhamdulillah saya ucapkan terima kasih kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala, karna saya hanya bisa berusaha dan berkerja semata-mata karna mengharapkan Ridho Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” ucap Tika.

“Dan saya ucapkan terimakasih kepada pihak sekolah atas penghargaan yang diberikan kepada saya, semoga dapat memberikan motivasi baik untuk diri saya pribadi maupun orang lain untuk lebih baik kedepannya,” lanjut Tika.

Tika juga berpesan agar segala sesuatu diniatkan karna Allah.

“Saya berpesan baik untuk diri saya pribadi maupun yang berprofesi sebagai pendidik, karna menjadi pendidik itu pekerjaan yang mulia mari kita senantiasa dalam mendidik anak didik kita niatkan karna Allah Subhanahu Wa Ta’ala agar kita mendapatkan Ridho dan pahala di sisi-Nya,” pesan Tika. (Arip Maulana/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

20 mins ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

24 mins ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

32 mins ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

36 mins ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

2 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

2 hours ago