Categories: Sekadau

Sambangi Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Tapang Semadak Ajak Masyarakat Terus Jaga Kamtibmas

KalbarOnline, Sekadau – Bhabinkamtibmas Desa Tapang Semadak melakukan sambang desa guna mengecek dan mengontrol warga yang sedang melaksanakan Poskamling di Dusun Tapang Semadak, Desa Tapang Semadak, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekdau, Kalimantan Barat, Senin (11/6).

Bhabinkamtibmas Desa Tapang Semadak, Brigadir Alexander Aldo, SH menyampaikan bahwa giat ini guna mengantisipasi gangguan kamtibmas.

Diantaranya, Karhutla, Penipuan melaui SMS, isu-isu hoax, dan Anti Radikalisme dan terorisme.

Aldo juga mengajak masyarakat untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif dan mensukseskan Pilgub Kalbar tahun 2018 yang aman dan damai.

Serta, ia mengingatkan untuk kebersihan lingkungan sekitar rumah warga agar terjaga dari bahaya serangan nyamuk DBD yang marak terjadi di Kecamatan Sekadau Hilir akhir – akhir ini.

Selain itu, Bhabinkamtibmas Aldo menyampaikan pesan kepada petugas jaga Poskamling dan warga agar mengecek orang baru yang datang maupun tinggal di wilayah sekitar tempat tinggal dengan mengecek KTP dan identitas lainnya supaya terhindar dari tindakan kriminalitas maupun paham-paham radikal atau terorisme yang dapat terjadi.

Selain menjaga kamtibmas, kata Aldo, petugas Polskamling di bulan ramadhan ini berkeliling gang sebelum sahur.

“Membangunkan warga untuk melaksanakan sahur dengan membunyikan pentungan,” terang Aldo.

Sementara, Kadus Tapang Semadak beserta Ketua Rt berharap agar dengan kegiatan Poskamling ini dapat membantu pihak keamanan khususnya pihak Kepolisian (Bhabinkamtibmas) dalam menjaga sitkamtibmas di wilayah Dusun Tapang Semadak. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

11 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

16 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

27 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago