Categories: Pontianak

Resmi Dilantik Menjadi Relawan, Masyarakat Melayu Siap Kawal Suara Midji – Norsan

KalbarOnline, Pontianak – Calon Gubernur Kalimantan Barat nomor urut tiga, Sutarmidji melantik Ribuan Relawan masyarakat Melayu yang bertepatan dengan silaturahim dan buka puasa bersama di Rumah Adat Melayu Kota Pontianak.

Dengan mengangkat tangan berlambang angka tiga, Sutarmidji melantik Relawan dari masyarakat Melayu.

“Dengan mengangkat tangan angka tiga, semua yang hadir disini, pada hari ini, dan detik ini, saya kukuhkan sebagai Relawan dan Tim Pemenangan Midji – Norsan,” kata Sutarmidji yang disambut antusias dari masyarakat Melayu yang dilantik, Minggu (10/6).

Selain itu, Sutarmidji juga menegaskan bahwa Masyarakat Melayu yang telah dilantik harus menjaga kemenangan yang sudah didepan mata.

Dirinya menambahkan masyarakat harus mengawal suara kemenangan Midji – Norsan di Kalimantan Barat.

“Kita semua satu visi dan misi, yakni untuk mewujudkan Kalbar yang maju dan sejahtera. Jadi, untuk itu kita satukan suara dan tekad untuk memenangkan Midji – Norsan,” jelas Sutarmidji.

“Kita juga harus menjadi pengawas pada Pilgub Kalbar ini, untuk mengawasi segala bentuk dugaan kecurangan yang bertentangan dengan aturan,” tambahnya.

Majunya Sutarmidji dan Ria Norsan (Midji – Norsan) pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat, menjadi harapan baru untuk masyarakat Kalbar agar lebih Maju dan Sejahtera.

Menurut masyarakat Melayu, Sutarmidji merupakan jawaban atas persoalan yang selama ini terjadi di Kalimantan Barat.

Salah seorang masyarakat melayu yang dilantik, Mulyadi Setiadi mengatakan bahwa dirinya semakin bersemangat untuk memenangkan Midji – Norsan. Bahkan dirinya menilai Sutarmidji dan Ria Norsan wajib menjadi Pemimpin Kalbar untuk lima tahun kedepan.

“Makin semangat, kita untuk menangkan Midji – Norsan. Midji – Norsan itu mampu membawa perubahan di Kalimantan Barat. Dan kita siap mengawal suara Midji – Norsan di Kalimantan Barat, wajib hukumnya untuk memenangkan Midji – Norsan,” jelasnya.

Hal senada juga disampikan oleh, Firdaus selaku masyarakat Melayu yang turut dilantik. Menurutnya, sudah menjadi keharusan bagi masyarakat Kalbar untuk memenangkan Midji – Norsan.

“Sudah menjadi keharusan untuk kita menangkan Midji – Norsan, itu harga mati. Kita juga akan mewaspadai terhadap dugaan kecurangan di Pilgub Kalbar. Jika terjadi, pokoknya kita akan tindak dan tangkap pelaku tersebut,” tegasnya. (KO3)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Pastikan Kesejahteraan Para Guru di Kalbar Terpenuhi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan bahwa pihaknya terus berupaya memperhatikan…

10 hours ago

Sinergitas Bersama BNN dan Pemprov Kalbar, Putus Mata Rantai Narkoba

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia (RI), Marthinus Hukom melaksanakan audiensi…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Bupati Ketapang dan KKU Lebih Serius Kendalikan Inflasi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson meminta kepada Bupati Ketapang dan Pj…

10 hours ago

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Dulunya Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

12 hours ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

16 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

17 hours ago