Categories: Pontianak

Demi Keselamatan Penumpang, Pemkot Pontianak Tes urin Sopir Angkutan Mudik

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriyah, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak telah mempersiapkan pelayanan kepada masyarakat yang berencana mudik ke kampung halamannya.

Pejabat sementara (Pjs) Wali Kota Pontianak, Mahmudah menyatakan, pihaknya sudah melakukan berbagai persiapan, mulai H-15 sampai H+15.

“Untuk para sopir yang membawa kendaraan umum, kita sudah mulai melakukan pemeriksaan urine untuk mengantisipasi adanya sopir yang menggunakan narkoba yang dapat membahayakan para penumpang,” ujarnya, Sabtu (2/6).

Mahmudah menilai, keselamatan penumpang dalam perjalanan mudik ke kampung halaman adalah hal yang utama. Oleh sebab itu, pihaknya melakukan berbagai upaya dalam menjamin keselamatan penumpang maupun pengendara kendaraan itu sendiri.

“Termasuk juga kita melakukan uji kendaraan bagi bus-bus angkutan yang akan membawa penumpang mudik ke daerah masing-masing,” sebutnya.

Upaya ini dilakukan pihaknya supaya ketika masyarakat Pontianak yang akan melakukan perjalanan atau mudik dengan menggunakan transportasi umum, selamat tiba di tempat tujuan atau kampung halamannya.

“Kita mengimbau para sopir kendaraan umum yang membawa penumpang, supaya memperhatikan kondisi kendaraannya terlebih dahulu sebelum melakukan perjalanan demi keselamatan penumpang yang dibawanya,” imbuh Mahmudah. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Hasil Pemilu 2024, Lebih Separuh DPRD Kapuas Hulu Diisi Wajah Baru 

KalbarOnline, Putussibau - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu baru saja menggelar rapat pleno…

2 hours ago

Januari hingga April 2024, Ada 1.561 Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Barat mencatat ada 1.561 kasus Gigitan Hewan…

3 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Kalah di PTUN Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Majelis hakim PTUN Pontianak mengabulkan permohonan perkara atas nama Floradarosari yang merasa…

3 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Kuhu Raya - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kubu Raya telah menetapkan 45 nama…

3 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kota Pontianak Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak telah menetapkan 45 nama Anggota Dewan…

3 hours ago

Pemprov Kalbar Siapkan Puluhan Penari Terbaik pada Momen HUT Kemerdekaan 17 Agustus di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan 17 Agustus 2024 bakal menjadi momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Republik…

3 hours ago