Categories: Kapuas Hulu

PD Nasyiatul Aisyah Kapuas Hulu Gelar Bhakti Sosial di Bulan Ramadhan Untuk Mualaf

Gelar Berbagai Perlombaan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiah (PDNA) Kapuas Hulu menggelar kegiatan bhakti sosial di Bulan Suci Ramadhan 1439 hijriah ini.

Kegiatan bhakti sosial dilaksanakan selama dua hari sejak tanggal 2 – 3 Juni 2019, yang bertempatkan di Desa Tanjung Kerja, Kecamatan Putussibau Utara.

Selain dari bhakti sosial, juga dilaksanakan perlombaan dan kegiatan antara lain Tausyiah Ramadhan, Lomba Adzan, lomba hafalan surah pendek, belajar mencuci tangan, rumah baca untuk anak-anak, pembagian pakaian layak pakai, pembagian sembako dan pemeriksaan kesehatan gratis.

Ketua PD Nasyiatul Aisyiah Kapuas Hulu, Dwi Prapitasari, ST didampingi Sekretaris PD Nasyilatul Aisyiah Kapuas Hulu, Efi Fitriani, A.Ma dan pengurus menjelaskan bahwa kegiatan yang dilaksanakan pihaknya itu merupakan salah satu program kerja PDNA untuk berbagi kepada Mualaf yang ada di Desa Tanjung Kerja, Kecamatan Putussibau Utara dan pengurus Masjid setempat.

“Kita mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pengurus Masjid Al Munawarah, Desa Tanjung Kerja, Bapak Edi.BS yang sudah sudi menerima serta menjalin kerjasama dengan PDNA Kapuas Hulu, sehingga semua kegiatan yang kita laksanakan berjalan dengan lancar,” tuturnya.

Sementara, Ketua Masjid Al Munawarah, Desa Tanjung Kerja, Edi. BS mengatakan bahwa pihaknya sangat menyambut baik kegiatan ini.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami sebagai Mualaf  untuk mempelajari serta mengamalkan untuk mengasah ilmu keislaman yang ada pada Al-Qur’an dan Sunnah Nabi Muhammad. Disamping itu juga kegiatan ini untuk membangun dan mempererat tali silaturahim. Kami berharap kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan,” ungkapnya.

Edi yang juga salah satu pengurus Mualaf Kabupaten Kapuas Hulu meminta kepada PHBI, jika pada hari Raya Idul Adha, tolong perhatikan juga bantuan qurban untuk para Mualaf di Desa Tanjung Kerja dan Mualaf lainnya yang ada di Kapuas Hulu.

Kegiatan bhakti sosial ini dihadiri pengurus PD Muhammadiyah, PD Aisyiah, Dinas Kesehatan dan PMI Kabupaten Kapuas Hulu. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

7 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

8 hours ago