Categories: Landak

Melalui Safari Ramadhan, Kapolsek Menjalin Ajak Warga Terus Jaga Kerukunan Antar Umat Beragama

KalbarOnline, Landak – Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi melakukan Safari Ramadhan keliling sekaligus buka puasa bersama warga sekitar yang melaksanakan puasa, dirumah kediaman tokoh masyarakat Menjalin, Bapak Dalhar di Dusun Sungai Bandung, Kecamatan Menjalin, Landak, Senin (28/5).

Kegiatan Safari Ramadhan kali ini Kapolsek Menjalin mengajak 4 (empat) orang anggotanya bersama Danramil Menjalin, Kapten Inf Sudiweko, tokoh masyarakat, tokoh agama, pengurus Masjid Nurul Yaqin dan puluhan warga setempat.

Dalam Kegiatan tersebut Kapolsek Menjalin menyampaikan beberapa himbauan kamtibmas menunggu hingga waktu berbuka puasa dan dilanjutkan Sholat Magrib berjama’ah di Surau Al-Hidayah yang terletak tidak jauh dari kediaman Bapak Dalhar.

“Sebagai umat beragama muslim dengan jumlah minoritas yang ada di Kecamatan Menjalin, kita harus dapat menjaga kerukunan dan toleransi beragama di lingkungan kita agar terciptanya situasi yang aman, rukun dan damai,” tutur Iptu Teguh.

“Kegiatan Pelayanan Masyarakat yang dilakukan oleh Polsek Menjalin dalam Safari Ramadhan tersebut merupakan bentuk silaturahmi dan kedekatan antara petugas Kepolisian dengan Masyarakat,” pungkas Iptu Teguh.

Dalhar selaku tuan rumah yang juga merupakan Ketua Pengurus Masjid Nurul Yaqin Menjalin, mengucapkan terima kasih atas kehadiran kepada Pihak Kepolisian, Danramil Menjalin dan seluruh warga setempat yang ikut dalam acara buka puasa bersama tersebut dikediamannya.

Penulis : Oktavianto

Editor : Fai

Publish : KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

1 hour ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

16 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

17 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

17 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

17 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago