Categories: Sekadau

Pengemis Masuk ke Bumi Lawang Kuari, Pihak Terkait Diminta Sigap

Ayi Labi: Entah darimana saja asalnya, mereka aktivitas hampir setiap hari sejak pagi hingga sore

KalbarOnline, Sekadau – Sejumlah pengemis sudah mulai rutin beraktivitas di beberapa titik wilayah terutama di warkop-warkop Sekadau Hilir, namun hingga saat ini belum ada penertiban yang dilakukan oleh pihak terkait.

Salah seorang warga setempat, Ayi Labi berharap kepada pihak terkait agar para pengemis tersebut segera ditindak apalagi yang beraktivitas di tempat-tempat publik.

“Ditindaklah, tak jarang dari mereka itu nekat beraktivitas di tempat publik atau umum. Saya juga heran entah dari mana saja mereka (pengemis) itu,” ucap dia.

Sebab, kata dia, berdasarkan peratuaran daerah nomor 7 tahun 2012 tentang ketertiban umum, warga dilarang menggelandang dan mengemis di fasilitas umum (fasum) seperti terminal, perempatan, rumah sakit, masjid maupun tempat publik lainnya.

“Sedangkan pengemis ini bekeliling dari warkop-warkop, warung dan toko milik warga. Ini mengganggu dan meresahkan warga sekitar. Apalagi ini udah masuk Bulan Suci Ramadhan,” tukasnya.

“Jika melakukan pengemisan di fasum jelas tidak boleh, tinggal Dinas Sosial-lah yang tindak lanjut,” sambung dia.

Berdasarkan informasi dari warga setempat, para pengemis ini hampir setiap hari beraktivitas sejak pukul 07.00 WIB pagi hingga pukul 15.00 WIB.

Warga berharap, pihak terkait segera mengambil langkah, agar kenyamanan masyarakat tidak terganggu. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

13 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

16 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

16 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago