Categories: Nasional

Kapolri Berikan Penghargaan Kepada Dua Polisi Riau yang Tembak Mati Empat Teroris

KalbarOnline, Nasional – Kapolri Jenderal Polisi, Tito Karnavian, memberikan penghargaan dan kenaikan pangkat luar biasa kepada dua personel Polda Riau, yang melumpuhkan empat terduga teroris yang menyerang Mapolda Riau, Rabu (16/5) kemarin.

Dua personel yang menerima penghargaan adalah Direktur Lalu lintas Polda Riau, Kombes Rudi Safrudin dan Bripka JB Panjaitan, anggota Bid Propam Polda Riau.

Dirlantas diberikan penghargaan pin emas oleh Kapolri, karena berhasil melumpuhkan tiga terduga teroris.

Sedangkan Bripka JB Panjaitan mendapatkan kenaikan pangkat luar biasa menjadi Aipda, karena melumpuhkan seorang anggota terduga teroris.

“Saya memberikan penghargaan kepada anggota-anggota, baik yang menjadi korban maupun mereka yang berhasil melumpuhkan. Kombes Rudi, Dirlantas yang berhasil melumpuhkan, menembak mati tiga tersangka sekaligus. Saya inginnya KPLB (Kenaikan Pangkat Luar Biasa), tapi karena pangkatnya Kombes, sementara ruang jabatan belum tersedia untuk bintang satu, sementara saya berikan pin emas,” tutur Kapolri di Mapolda Riau, Kamis (17/5).

“Yang kedua, Aipda Panjaitan yang berhasil menembak satu. Dia berani mengambil langkah, satu tersangka berhasil ditembak mati. Maka saya berikan pangkat luar biasa menjadi Aipda. Saya ingin memberikan semangat kepada mereka,” lanjut Kapolri.

Dirlantas Kombes Rudi Safrudin saat kejadian berada di teras utama Mapolda Riau, bersiap menunggu ekspose kasus narkotika pagi itu. Ia berhadapan langsung dengan seorang teroris dan menembaknya. Dua orang teroris lainnya sempat dikejar Rudy, dan berhasil ia lumpuhkan.

“Saya tadi sudah dengar cerita Kombes Rudy, itu luar biasa yang bersangkutan mengejar para teroris itu,” papar Tito.

Penghargaan pemberian pangkat luar biasa juga diberikan kepada Iptu Anumerta Auzar yang gugur ditabrak terduga teroris di Polda Riau. (Okt)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Terpilih Aklamasi, Daniel Tangkau Lanjut Pimpin Ikadin Kalbar 2024 – 2028

KalbarOnline, Pontianak – Daniel Edward Tangkau kembali terpilih sebagai Ketua Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) Provinsi…

9 hours ago

Ramai-ramai Kritik Hasyim Asy’ari, Statemen Anggota Dewan Boleh Nyalon Pilkada Bisa Jadi Problem Demokrasi dan Konstitusional

KalbarOnline, Nasional - Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) mengkritik argumentasi Ketua KPU RI, Hasyim…

9 hours ago

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

1 day ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

1 day ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

1 day ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

1 day ago