Polisi dan TNI Bersenjata Lengkap Patroli di Rumah Ibadah

KalbarOnline, Sekadau – Aparat keamanan dari unsur Polri dan TNI di Kecamatan Sekadau Hilir, tak mau lengah dalam mengantisipasi kemungkinan serangan teror ke rumah ibadah di Sekadau. Upaya pencegahan dengan patroli pun digalakkan.

Salah satunya terlihat pada Senin malam (14/5). Sejumlah personil Polri dari Polsek Sekadau Hilir dan TNI dari Koramil 1204-15 Sekadau Hilir bersenjata lengkap, berpatroli ke sejumlah rumah ibadah di Kota Sekadau.

“Patroli kita lakukan bersama dengan kawan-kawan dari TNI,” ujar Iptu Masdar, Kapolsek Sekadau Hilir kepada wartawan, kemarin.

Baca Juga :  Ratusan Umat Katolik di Sungai Ayak Hadiri Misa Arwah

Patroli bersama itu dimulai sekitar pukul 20.00 WIB.

“Tujuannya, untuk mengantisipasi aksi terorisme dan radikalisme,” tegas Masdar.

Dalam patroli itu, jajaran Polri dan TNI mendatangi Gereja Katolik Santo Petrus dan Paulus yang berada di pertigaan Jalan Sekadau-Sanggau dengan Sekadau-Rawak. Tim juga menyisir Yayasan Bhakti Luhur yang merupakan pusat ibadah warga Tinghoa serta Masjid Besar Al-Falah.

Baca Juga :  Lantik 11 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Ini Sederet Pesan Bupati Jarot

“Kita juga berpatroli ke sejumlah SPBU yang ada di Kota Sekadau. Kita juga melakukan pemantauan ke obyek vital lain, seperti Bank Kalbar,” imbuh Masdar.

Lanjut Masdar, dalam patroli itu, diketahui kondisi keamanan berjalan kondusif.

“Tapi kita berharap masyarakat tetap waspada. Jika ada yang mencurigakan, dimohon bisa segera melapor ke kantor kepolisian terdekat atau unsur keamanan lainnya,” pesan Masdar. (Mus)

Comment