Categories: Sekadau

Sambut Bulan Suci Ramadhan, Warga Dusun Kapuas Bersih-bersih Kampung

KalbarOnline, Sekadau – Warga Dusun Kapuas melakukan gotong royong membersihkan bantaran Sungai Kapuas dan Areal pemakaman Muslim di Dusun Kapuas, Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat, Jumat (4/5).

Gotong royong tersebut merupakan rangkaian kegiatan dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan.

Warga Dusun Kapuas, Yudhi menuturkan, menjelang Bulan Suci Ramadhan warga Dusun Kapuas rutin melakukan gotong royong.

“Mengingat masyarakat Dusun Kapuas ataupun warga di luar Dusun Kapuas pada saat memasuki bulan puasa banyak yang berziarah kesini,” ungkap Yudhi pada awak media.

“Setelah gotong royong di surau dan masjid, dilakukan di area pemakaman, agar area pemakaman tidak kumuh,” kata Yudhi.

Abdullah atau kakek/Ayi Uteh Dolah tokoh masyarakat Kampung Longkam, menambahkan bahwa bulan puasa tinggal menghitung hari.

“Jadi kita perlu membersihkan tempat-tempat ibadah seperti Surau dan tak kecuali area pemakaman. Menginggat banyak orang yang berdatangan jadi tidak elok kalau area pemakaman kumuh,” jelasnya.

Beberapa warga antusias dalam kegiatan gotong royong, mereka menggunakan alat seadanya seperti sabit, cangkul, sekop, dan mesin pembabat rumput.

Sementara diungkap Dedi warga Longkam yang ikut dalam gotong royong mengharapkan kegiatan ini terus dilakukan setiap menyambut bulan suci ramadhan.

Terutama masyarakat yang memiliki sanak keluarga agar bisa melakukan pembersihan minimal diarea pemakaman. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

9 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

9 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

11 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

11 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

13 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

14 hours ago