Categories: Kubu Raya

Resmikan Masjid Jami Maazratul Akhirah Sungai Kakap, Ini Pesan Bupati Rusman Ali

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali meresmikan Masjid Jami Maazratul Akhirah di Desa Punggur Kecil, Kecamatan Sungai Kakap. Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita yang disaksikan oleh Jemaah masjid, para ulama setempat dan jajaran Muspika Kecamatan Sungai Kakap serta beberapa kepala SKPD dari Pemerintah Kabupaten Kubu Raya.

Bupati Bupati Rusman Ali memberikan apresiasi yang tinggi atas selesainya pembangunan Masjid sebagai tempat beribadah. Diharapkan Masjid Jami Maazratul Akhirah dimakmurkan dengan peningkatan ibadah baik ibadah sholat maupun kegiatan peribadahan yang lain. Dengan demikian kadar keimanan dan ketaqwaan umat lebih meningkat agar selamat dunia akherat.

“Saya sangat mengapresiasi atas kekompakan masyarakat disini yang dengan semangat gotong royong telah menyelasaikan pembangunan Masjid yang megah ini. Saya harapkan agar semakin banyak kegiatan ibadah yang dapat dilakukan disini. Selain sholat wajib, agar dilakukan juga kajian-kajian dan pendalaman Al-Quran, serta TPA bagi anak-anak disini,” ujar Rusman Ali.

Rusman Ali berpesan, agar kehadiran Masjid sebagai tempat beribadah bagi masyarakat muslim dapat memberikan nilai-nilai positif bagi kehidupan bersama masyarakat. Rusman Ali mengharapkan agar semakin banyak kegiatan-kegiatan yang dilakukan untuk memperdalam pengetahuan tentang agama dan kegiatan-kegiatan pengajian dapat terus ditingkatkan.

“Agar memberikan nilai-nilai yang positif bagi kebersamaan ditengah masyarakat. Saling menghormati dan saling menghargai. Jadikan Masjid ini sebagai pusat kegiatan keagaamaan. Bisa diprogramkan kajian-kajian, tausiah singkat setelah sholat wajib, pengajian-pengajian dan pendidikan Al-Quran bagi anak-anak kita disini. Serta kegiatan-kegiatan keagamaan yang lainnya yang memberikan manfaat bagi kehidupan masyarakat dunia maupun akhirat,” tutur Rusman Ali. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kepolisian Selidiki Potongan Tubuh Manusia di Selokan Jalan Danau Sentarum

KalbarOnline, Pontianak - Potongan tubuh manusia ditemukan dalam selokan di Jalan Danau Sentarum, Kota Pontianak,…

30 mins ago

Pesona Pantai Temajuk: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sambas - Indonesia dikenal sebagai negara kepulauan yang memiliki banyak destinasi wisata bahari menakjubkan.…

39 mins ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Ampan: Destinasi Mendaki yang Memikat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda ingin merasakan sensasi mendaki namun masih pemula? Bukit Ampan…

41 mins ago

Keindahan Danau Balairam: Destinasi Wisata Menakjubkan di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat dikenal dengan kekayaan alamnya yang luar biasa, salah satunya…

43 mins ago

Pemerintah Sosialisasikan Peraturan Bupati Ketapang Nomor 19 Tahun 2022

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang, Heryandi membuka sosialisasi…

55 mins ago

Bupati dan Wakil Bupati Ketapang Serahkan SK ke 894 PPPK Formasi 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan bersama Wakil Bupati Ketapang, Farhan menyerahkan Surat Keputusan…

57 mins ago