Categories: Kubu Raya

Buka O2SN Tingkat SD se – Kubu Raya, Ini Pesan Bupati Rusman Ali

KalbarOnline, Kubu Raya – Ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) jenjang SD tingkat Kabupaten Kubu Raya Tahun 2018 digelar oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya. Kegiatan yang dilangsungkan dihalaman Kantor Bupati Kubu Raya tersebut dibuka langsung oleh Bupati Kubu Raya, Rusman Ali.

Bupati Rusman Ali menyampaikan pesan agar segenap atlit memanfaatkan kesempatan O2SN ini dengan sebaik-baiknya untuk menggali potensi diri yang ada, bertanding dengan menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas serta rasa kebersamaan.

“Dan saya berharap atlet-atlet kita ini nantinya bisa berprestasi dan mengharumkan nama daerah Kabupaten Kubu Raya pada O2SN tingkat Provinsi dan Nasional,” ucap Rusman Ali, Senin (16/4).

Rusman Ali memaparkan O2SN 2018 ini mempertandingkan 11 cabang olahraga untuk SD antara lain atletik, bulutangkis, tenis meja, renang, bola voly mini, karate, catur, pencak silat, taekwondo, senam dan sepak takraw.

Rusman Ali mengharapkan agar O2SN tersebut, sekaligus juga sebagai sarana untuk melahirkan bibit-bibit atlit baru yang berprestasi sejak dini. Sebab diadakan pada tingkat Sekolah Dasar, dengan demikian anak-anak yang memiiliki potensi dan prestasi yang bagus kedepannya.

Tujuan dari kegiatan O2SN ini, lanjut Rusman Ali adalah untuk meningkatkan kecakapan kolaboratif dan kooperatif, kesehatan jasmani, mutu akademis, menciptakan kondisi kompetitif secara sehat, melatih sportivitas dan tanggungjawab serta membangun silaturahmi.

“Selain itu juga dalam rangka mengembangkan bakat dan minat siswa dalam bidang olahraga serta meningkatkan persatuan dan kesatuan antara siswa. Membangun silaturahmi dan kebersamaan, dan meningkatkan prestasi di tingkat selanjutnya,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya Frans Randus mengharapkan Kubu Raya dapat meningkatkan prestasinya ditingkat Provinsi dan Nasional lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Untuk itu, Ia mengharapkan dengan O2SN dapat menghasilkan atlet-atlet profesional dan berkualitas. (ian/hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago