Categories: Kubu Raya

Sengaja Dirobohkan, Berikut Penjelasan Kepsek SDN 64

KalbarOnline, Kubu Raya – Lantai sepanjang 15 Meter dengan lebar 2 Meter di gedung Sekolah Dasar Negeri 64 Sungai Raya Jalan Aparatur Negara Komplek Korpri Sungai Raya Dalam, ternyata sengaja dirobohkan oleh pihak sekolah.

Hal tersebut belum banyak diketahui oleh para orang tua murid sehingga menuai kritik saat diposting di jejaringan media sosial.

Kepala Sekolah Dasar Negeri 64, Januardi mengatakan bangunan tersebut merupakan bangunan bantuan dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Dengan umur yang sudah tua bangunan tersebut telah mengalami perubahan sehingga menjadi miring.

“Jadi karena bentuknya sudah miring dan berbahaya, kami mengambil langkah untuk menurunkan lantai bangunan tersebut dan dalam waktu dekat akan kami kerjakan,” ujar, Januardi ditemui diruangannya, Kamis (29/3).

Menurut Januardi hasil dari postingan tersebut bertujuan agar bisa dikerjakan bersama-sama secara swadaya. Selain itu, karena posisinya sudah miring dan kerap licin apabila turun hujan untuk mengantisipasi bahaya yang timbul maka lantai tersebut dirobohkan.

“Dari pada retaknya merata maka dirobohkan separuh karena pada bangunan yang lama tidak memakai pondasi dari kayu belian. Setelah tahu hal itu maka diputuskan bersama untuk dirobohkan sebagaian,” ucapnya.

Dikatakannya anggaran untuk memperbaikinya akan dirapatkan antara pihak Komite Sekolah dan orang tua murid. Kendatipun lantai roboh aktifitas belajar mengajar di sekolah dasar negeri 64 berjalan normal. Pihak sekolah dan Komite sekolah berjanji akan memperbaiki lantai bangunan tersebut. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

TPAKD Pontianak Targetkan Indeks Inklusi Keuangan 90 Persen di Akhir 2024

KalbarOnline, Pontianak – Inklusi keuangan di Kota Pontianak menjadi misi penting bagi Tim Percepatan Akses…

1 min ago

Jangan Remehkan Rematik, Dapat Merusak Jantung Hingga Pembuluh Darah

KalbarOnline, Pontianak - Rheumatoid Arthritis, atau yang biasa disebut rematik, adalah penyakit yang ditandai dengan…

4 mins ago

Dukung Penyediaan Darah Masyarakat, CMI bersama Himpunan Alumni IPB Gelar Kegiatan Bakti Sosial

KalbarOnline, Pontianak - PT Cita Mineral Investindo Tbk (CMI) berkolaborasi dengan Himpunan Alumni Institut Pertanian…

16 mins ago

Budi Perasetiyono Siap Dampingi Calon Gubernur untuk Lawan Petahana di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono salah satu bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat yang sudah mendaftar…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Pengurus PWI Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima audiensi dari Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia…

9 hours ago

Kamaruzaman Ajak Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak semua pihak untuk terus menjaga…

10 hours ago