Categories: Ketapang

Dialogis di Ketapang, Midji – Norsan Komitmen Wujudkan Kalbar Baru, Indikatornya Masyarakat Kalbar yang Sejahtera

Tiga prioritas Midji-Norsan: Infrastruktur dan kesehatan serta pendidikan

KalbarOnline, Ketapang – Setelah melakukan safari kampanye di Kayong Utara, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji – Ria Norsan, melanjutkan kampanye dialogisnya dengan masyarakat Desa Sei Awan Kiri, Kecamatan Muara Pawan, Kabupaten Ketapang, Senin malam (19/3).

Kegiatan tersebut dihadiri lebih dari 800 masyarakat yang memadati lokasi acara.

Sebelum acara dimulai, Sutarmidji dan Ria Norsan terlebih dahulu melakukan peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Sunan Ampel pimpinan K.H. Husien.

Calon Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan dalam pemaparan politiknya mengatakan selama satu hari ini telah melakukan kampanye dialogis, Midji-Norsan telah menerima aspirasi masyarakat mulai dari perbaikan jalan, pertanian, pendidikan, kesehatan dan juga pengadaan air bersih.

“Semua aspirasi itu akan kami tampung, jika Midji-Norsan terpilih akan kami wujudkan. Ini amanah masyarakat,” tegas Ria Norsan.

Senada dengan Ria Norsan, calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengatakan kesejahteraan masyarakat Kalbar harus diupayakan dan diprioritaskan.

“Indikator sejahtera adalah bahagia,” ucapnya.

Diakui Sutarmidji, untuk meningkatkan indeks pembangunan manusia (IPM) di Kalbar, terlebih dahulu harus dibenahi tiga hal antara lain infrastruktur jalan, kesehatan, dan pendidikan.

“Kalau jalanya bagus, masyarakatnya sehat, dan pendidikan masyarakatnya bagus, kan genah. Investor pun senang investasi di Kalbar,” ujarnya.

Salah seorang warga, Junaedi (40) yang turut hadir mengakui prestasi dan bukti kerja yang sudah dilakukan oleh Sutarmidji dan Ria Norsan.

“Saya lihat prestasi Sutarmidji di televisi,” katanya.

Dalam sesi dialog, Linda aslinda seorang mahasiswa asal Ketapang menanyakan perihal pendidikan di Kalbar yang akan dicanangkan oleh Midji-Norsan jika nanti terpilih menjadi pemimpin Kalbar.

“Konsep pendidikan yang akan dilakukan Midji-Norsan adalah pendidikan yang bisa langsung menyerap tenaga kerja,” jelas Sutarmidji.

Masdianto seorang pemuda juga menanyakan abrasi pantai Tanjung Belandang sudah hampir mengikis pemukiman penduduk, sehingga dirinya dan masyarakat meminta diperhatikan oleh Midji-Norsan.

Dirinya juga mengatakan karena banyaknya perusahaan yang masuk ke Ketapang saat ini, harusnya ada penyerapan tenaga kerja lokal.

“Semoga Midji-Norsan menang, dan tenaga kerja lokal bisa diperhatikan,” harapnya.

Paslon nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji dan Ria Norsan yang mengusung tagline ‘Kalbar Baru’ menegaskan, semua janji politiknya akan diwujudkan, karena menurutnya hal tersebut sudah merupakan aspirasi masyarakat dan harus diwujudkan.

“Karena itu semua sudah kebutuhan masyarakat,” jelasnya.

Acara kampanye dialogis Midji-Norsan malam ditutup dengan ceramah agama dan doa bersama. (Elf/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: AMPI Kecamatan Air UpasAskimanBerita BengkayangBerita Hari IniBerita InternasionalBerita Kapuas HuluBerita Kayong UtaraBerita KetapangBerita Kubu RayaBerita LandakBerita MelawiBerita MempawahBerita Nanga PinohBerita NasionalBerita OnlineBerita PontianakBerita SambasBerita SanggauBerita SekadauBerita SingkawangBerita SintangBerita TerkiniBerita Terkini Hari IniBupati SintangDialogis di Kecamatan Air UpasDialogis di KetapangDPD Golkar KetapangDPD Golkar Ketapang Temu Kader di Dapil VDPP GolkarEdi - BahasanEdi 4 PontianakEdi KamtonoIndikatornya Masyarakat Kalbar yang SejahteraIni IndikatornyaIrwasda Polda KalbarJarot WinarnoJelang Pilkada 2018Kalimantan BaratKapuas HuluKetua DPD Golkar KetapangKombespol Andi MusaKPU Ketapang Sosialisasikan Pilgub Kalbar bagi Penyandang DisabilitasMaman AbdurrahmanMartin RantanMasyarakat Air Upas Nyatakan Komitmennya Menangkan Sutarmidji – Ria Norsan Menuju Kalbar BaruMedia Online KalbarMedia Online Kalimantan BaratMidji – Norsan Komitmen Wujudkan Kalbar BaruMidji-Norsan Disambut Dengan Budaya DayakMuda-JiwoPemerintah Kabupaten SintangPemerintah Kota PontianakPilbup Kayong Utara 2018Pilbup Kubu Raya 2018Pilbup Mempawah 2018Pilbup Sanggau 2018Pilgub Kalbar 2018Pilkada Kayong Utara 2018Pilkada Kubu Raya 2018Pilkada Mempawah 2018Pilkada Sanggau 2018Pilkada Serentak 2018Polres KetapangPolres Ketapang Jadi Pilot Projek Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas KorupsiPolsek Benua Kayong Sampaikan Pesan KamtibmasRahmad Satria – RidwanRahmad Satria 4 MempawahSutarmidjiSutarmidji - Ria NorsanSutarmidji 4 KalbarTiga prioritas Midji-Norsan: Infrastruktur dan kesehatan serta pendidikanWakil Bupati SintangWakil Wali Kota PontianakWali Kota PontianakWasekjen DPP Golkar

Recent Posts

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

17 mins ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

17 mins ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

2 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

3 hours ago

Mobil Hias Replika Tanjak Motif Corak Insang Pikat Warga Solo

KalbarOnline, Solo – Iringan mobil hias menampilkan replika Tanjak bermotif Corak Insang khas Melayu Pontianak…

3 hours ago

Sebelum atau Sesudah Makan? Begini Aturan Minum Obat Maag yang Benar

KalbarOnline, Pontianak – Salah satu petugas medis di RSUD Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

3 hours ago