Bupati Rusman Ali Resmikan Jembatan Desa Teluk Bakung Hasil CSR dari PT GAN

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali menegaskan bahwa investasi harus dapat berdampak baik bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat dan peningkatan kesejahteraan masyarakat setempat. Hal tersebut disampaikannya saat meresmikan sebuah Jembatan di Desa Teluk Bakung, yang merupakan CSR dari PT GAN yang beroperasi didaerah tersebut, Kamis (22/3).

Rusman Ali mengatakan jembatan tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat dan perusahaan untuk mobilisasi barang dan orang. Rusman Ali berharap, perusahaan-perusahaan swasta maupun BUMN dapat terus berperan aktif dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat yang berada disekitar wilayah operasi dari perusahaan yang bersangkutan.

“Kita hari ini, resmikan jemabatan yang menjadi akses utama masyarakat dan perusahaan. Kita harapkan semakin banyak CRS perusahaan yang berada di Kubu Raya, yang diberikan untuk memberi manfaat bagi masyarakat disekitarnya. Investasi itu, harus memberikan manfaat yang baik bagi masyarakat disekitarnya. Jangan hanya memikirkan keuntungan semata, tetapi juga memikirkan masyarakat disekitar perusahaan,” ujar Rusman Ali.

Baca Juga :  Jiwo Apresiasi Jalan Sehat Bersama PKS

Rusman Ali meminta agar masyarakat juga ikut serta mendukung kegiatan-kegiatan investasi disekitarnya, sehingga iklim investasi di Kubu Raya dapat berjalan dengan aman dan baik.

Baca Juga :  Hari AIDS Sedunia, Wali Kota Pontianak Minta Jangan Ada Diskriminasi ODHA

Menurutnya, investasi disamping membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat di Kubu Raya, juga sekaligus membuka akses bagi masyarakat disekitarnya untuk meningkatkan kesejahteraannya dengan berbagai kegiatan-kegiatan yang bermanfaat, seperti berdangang dan yang lainnya.

“Kita harapkan masyarakat juga dapat mendukung iklim investasi tetap aman dan kondusif di daerah kita ini. Sekaligus juga menjaga segala fasilitas umum yang dibagun baik yang dibangun melalui CSR perusahaan. Bagaimanpun, ini kan untuk kebutuhan bersama, mari kita jaga bersama-sama,” pinta Rusman Ali. (ian/Hms)

Comment