Categories: Kubu Raya

Kampanye Dialogis di Radak, Karolin Tawarkan Program Pertanian Yang Pro-Rakyat

KalbarOnline, Kubu Raya – Calon Gubernur Kalbar nomor urut 2 (dua), Karolin Margret Natasa kembali melaksanakan safari kampanye.

Berdasarkan rilis yang diterima, kali ini, Karolin melakukan kampanye dialogis di Desa Radak, Kecamatan Terentang, Kabupaten Kubu Raya, yang dihadiri ratusan dan simpatisan pendukung Karolin – Gidot, Jum’at (16/3).

Karolin dalam paparannya menegaskan bahwa Desa Radak layak dijadikan desa trasmigrasi percontohan, pasalnya tingkat kesejahteraan masyarakatnya yang dinilai sangat baik.

“Inilah salah satu contoh keberhasilan pemerintah dalam penempatan warga transmigrasi disuatu wilayah. Sepintas saya lihat Desa Radak ini untuk tingkat perekonomian sudah sangat baik, dengan garapan hasil pertanian yang dikelola melalui kelompok tani maupun secara pribadi, inilah yang kita harapkan,“ ujar Karolin.

Karolin mengatakan bahwa pengelolaan lahan pertanian khususnya diwilayah transmigrasi tidak hanya dibutuhkan keseriusan dari warga transmigrasi, namun juga dibutuhkan perhatian serius dari pemerintah, terutama dalam penyaluran alat pertanian yang harus benar-benar tepat sasaran.

“Disini saya tidak berjanji, namun saya lebih menyerap aspirasai warga transmigrasi di Desa Radak, kedepan jika saya dipercayai untuk memimpin Kalimantan Barat, maka saya akan membangun program pertanian yang memang langsung bersentuhan dengan masyarakat, sehingga tidak ada lagi kita mendengar nada sumbang tentang alat pertanian yang tidak tepat sasaran maupun petani yang mengeluh tidak adanya ketersediaan pupuk,” tandas Karolin. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

1 hour ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

1 hour ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

1 hour ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago