Categories: Kubu Raya

Ini Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kubu Raya menggelar Rapat Pleno Terbuka Pengundian sekaligus penetapan Nomor Urut dan Daftar Pasangan Calon dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya tahun 2018, bertempat di Gardenia Resort and Spa, Selasa (13/2).

Hadir dalam kesempatan tersebut, masing-masing pasangan calon yang didampingi para simpatisan dan elit parpol pengusung, Ketua dan jajaran Komisioner KPU Kubu Raya, Ketua dan jajaran Komisioner Bawaslu Kubu Raya, dan unsur Forkopimda Kabupaten Kubu Raya.

Berdasarkan hasil pengundian, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan – Sujiwo mendapatkan nomor urut 1.

Sedangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya, Werry Syahrial – HM Nasir mendapatkan nomor urut 2.

Dan untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya, Hamzah Tawil – Kohim mendapatkan nomor urut 3.

Masing – masing nomor urut pasangan calon telah resmi ditetapkan oleh KPU.

Acara pengundian nomor yang diselenggarakan oleh KPU Kubu Raya berlangsung meriah. Acara diawali dengan tarian adat yang mewakili etnis Melayu, Dayak, dan Tionghoa.

Untuk selanjutnya, para pasangan calon akan melakoni tahapan kampanye yang akan dimulai sejak tanggal 15 Februari 2018. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

9 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

9 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

9 hours ago