Categories: Sekadau

14 Gudep Tingkat SMA se-Kabupaten Sekadau Ikuti Kegiatan Perkemahan

Perkemahan di SMA Al – Rahmah Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Sebanyak 234 anggota dari 14 Gudep yang ada di Kabupaten Sekadau, mengikuti kegiatan Perkemahan tingkat SMA se-Kabupaten Sekadau yang bertemakan Pendidikan Karakter.

Kegiatan tersebut berlangsung mulai Jum’at 2 Februari 2018 s/d Minggu 4 Februari 2018 yang berlangsung di SMA Al – Rahmah, Kecamatan Sekadau Hilir, dengan Nomor Gudep : 01.011.01.012.

Panitia kegiatan tersebut berjumlah 30 anggota dibantu dari Saka Bhakti Husada dan Saka Bhayangkara.

Yopi Ferdiansyah, selaku Ketua Panitia menjelaskan tujuan diadakannya kegiatan perkemahan yang mengangkat tema Pendidikan Karakter adalah untuk membangun SMA yang berkarakter tinggi, disiplin dan peduli.

Dirinya berharap kegiatan ini tidak hanya sebatas pertemuan, tetapi bagaimana kegiatan ini dapat membentuk jiwa dan karakter setiap anggota dan memahami betapa pentingnya nilai-nilai kedisiplinan dan kepedulian.

“Kami harap setelah selesainya kegiatan, semua anggota dapat menerapkannya di lingkungan sosial, sekolah maupun didalam keluarga,” harap Yopi. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

3 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

6 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

6 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

6 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

8 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

8 hours ago