Categories: Mempawah

Rapat Pleno, KPU Mempawah: Semua Paslon Dinyatakan Sehat

KalbarOnline, Mempawah – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mempawah menggelar rapat pleno penyampaian hasil penelitian persyaratan administrasi dokumen pencalonan bakal calon bupati dan wakil bupati 2018, sekaligus pengumuman hasil pemeriksaan kesehatan para bakal calon.

Tiga pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati beserta tim sukses dan simpatisan, hadir di aula Wisata Nusantara, Mempawah, Kamis (18/1).

Dalam rapat pleno tersebut, Ketua KPU Mempawah, Kusnandi menjelaskan bagi pasangan calon yang masih mengalami kekurangan dalam lampiran persyaratan pendaftaran, pihaknya masih membuka perbaikan sejak 18 – 20 Januari 2018.

“Ada bakal pasangan calon yang harus memenuhi syarat dukungan, yaitu Rahmad Satria yang masih kurang jumlah dukungannya sekitar 1.836 surat dukungan. Paling lambat kita terima pada tanggal 20 Januari 2018,” ujar Kusnandi.

Demikian dilansir dari Kalbar.Antaranews.com

Sedangkan pasangan Syech Bandar dan Hermanto Lim yang diusung parpol PDIP dan PKB dikatakan masih harus memenuhi SPT Tahunan yang belum dilampirkan dan merupakan salah satu syarat mutlak yang harus diserahkan dalam syarat administrasi pencalonan.

“Keduanya kami tunggu sampai akhir tanggal 20. Setelah itu kita lakukan verifikasi faktual terkait syarat dukungan yang kurang,” ucap Kusnandi.

Lebih lanjut Kusnandi menjelaskan, setelah melalui tahap verikifikasi faktual, KPU akan melakukan penetapan calon Bupati dan Wakil Bupati pada tanggal 12 Febuari 2018 dan pada tanggal 13 Febuari 2018 pihaknya akan melaksanakan pencabutan undi untuk para calon.

Dari rekomendasi tes kesehatan yang telah dilaksanakan keempat bakal calon Bupati dan Wakil Bupati. Semuanya dinyatakan layak untuk menjadi calon Bupati dan Wakil Bupati Mempawah.

“Dari rekomendasi tes kesehatan. Para calon dinyatakan layak untuk maju dalam pilkada. Selain itu hanya ada catatan-catatan kesehatan dari dokter untuk masing-masing calon yang diharapkan untuk dapat menjaga kesehatan nantinya,” tandas Kusnandi. (Fai/Lis/Muh)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

5 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

5 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

5 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

5 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

17 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

23 hours ago