Categories: Kapuas Hulu

Sat Lantas Polres Kapuas Hulu Terapkan Program RSPA

Tekan Korban Kecelakaan dan Pelanggaran Lalulintas

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Kapuas Hulu, rutin melakukan razia kendaraan diwilayah Kabupaten Kapuas Hulu baik mobil maupun pengendara sepeda motor.

Hal ini diungkapkan Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Imam Riyadi, S.IK., MH, melalui KBO Sat Lantas, Iptu Parwana.

Dirinya mengatakan bahwa Sat Lantas Polres Kapuas Hulu memiliki program RSPA (Road Safety Partnership Action), yaitu melakukan aksi-aksi untuk keselamatan dalam upaya meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan angka kecelakaan lalu lintas serta membangun budaya tertib lalu lintas dengan penegakan hukum.

“Sasaran razia tersebut antara lain adalah helm, drink driving (Mabuk saat berkendaraan), speed (kecepatan), child restrain (pengendara anak dibawah umur), seat belt (sabuk pengaman), penggunaan HP saat berkendara dan pengendara yang melawan arus,” tutur Iptu Parwana.

Selain itu, lanjut Parwana, pihaknya juga akan melakukan hunting dan melakukan penilangan dengan e – Tilang.

“Harapannya agar pengendara sadar dan mematuhi peraturan dan perundang-undangan lalu lintas yang berlaku sehingga angka korban kecelakaan dapat ditekan,” tukas Iptu Parwana.

Langkah yang dilakukan Sat Lantas Polres Kapuas Hulu tersebut, lantas mendapat dukungan masyarakat.

Terlebih lagi masyarakat menilai, bahwa anak – anak sekolah yang membawa motor kebanyakan tidak memiliki kelengkapan surat menyurat kendaraan seperti SIM.

“Sangat perlu dilakukan penertiban, kami masyarakat sangat mendukung,” tandas Ucung warga Putussibau. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

7 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

7 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

8 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

12 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

15 hours ago