Categories: Pontianak

Hadapi Pilgub 2018, Karolin Jalani Tahapan Medical Check-up

KalbarOnline, Pontianak – Bakal calon Gubernur Kalbar Periode 2018-2023, Karolin Margret Natasa menjalani pemeriksaan kesehatan (Medical Check-up) di RSUD Soedarso Pontianak, Jumat (12/1).

Pada kesempatan tersebut, Karol didampingi oleh sejumlah kader partai PDIP, tim sukses dan simpatisan.

Satu persatu rangkaian tes akan dilalui oleh Karol. Mulai dari pemeriksaan di ruang unit medik sentral, refraksi, audiogram, Orthodonti, THT, Onkologi dan beberapa ruang lainnya.

Pemeriksaan yang dilakukan diantaranya pemeriksaan fisik, laboratorium, jantung, paru-paru, mata, THT dan lainnya.

Saat pemeriksaan kesehatan dari beberapa hari sebelumnya, RSUD Soedarso telah menyiapkan dokter-dokter spesialis antara lain spesialis penyakit dalam, spesialis jantung, spesialis mata, spesialis paru-paru, radiologi, patologi klinik, dan sejumlah dokter spesialis lain.

Saat diwawancarai awak media, Karol menerangkan rangkaian pemeriksaan kesehatan berjalan dengan baik dan lancar. Ia pun yakin lolos tahap pemeriksaan kesehatan.

“Saya sih tidak ada keluhan. Saya yakin bisa melewati semuanya dengan baik,” ujarnya.

Demikian dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

8 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

10 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

14 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

14 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

14 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago