Categories: Sintang

Sambut Natal 2017, Wabup dan Sekda Sintang Gelar Open House Dua Hari

KalbarOnline, Sintang – Wakil Bupati Sintang, Askiman dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah akan menggelar open house selama dua hari pada perayaan Natal Tahun 2017 ini, dalam rangka memberikan kesempatan masyarakat Sintang hadir dan bersilaturahmi di Balai Pegodai Rumah Dinas Jabatan Wakil Bupati Sintang dan Rumah Dinas Sekda Sintang, Jl JC Oevang Oeray.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Sintang, Kurniawan saat ditemui diruang kerjanya.

“Open house kedua pejabat akan dilaksanakan pada 25-26 Desember 2017,” terang Kurniawan.

Kurniawan menambahkan bahwa berdasarkan jadwal yang sudah disusun oleh Bagian Humas dan Protokol Setda Sintang maka Open House Wakil Bupati Sintang dan Sekda Sintang akan dimulai pada Senin (25/12) dan Selasa (26/12) dimulai pada pukul 10.00-21.00.

“Pada Senin 25 Desember 2017 usai Wakil Bupati dan Sekda Sintang mengikuti kebaktian dan misa hari Natal, sekitar pukul 10.00 rumah dinas langsung dibuka untuk umum. Dipersilahkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang untuk bersilaturahmi pada hari dan waktu yang sudah ditentukan. Kami juga sudah menyusun jadwal dan petugas penerima tamu yang berasal dari seluruh SKPD,” terang Kurniawan.

“Seperti tahun sebelumnya, Bapak Wakil Bupati Sintang kembali memberikan kesempatan kepada masyarakat luas untuk hadir dan bersilaturahmi untuk meningkatkan rasa kebersamaan antara pejabat pemerintah dan masyarakat,” ucapnya.

“Ibu Sekretaris Daerah juga akan melaksanakan open house dua hari mulai pukul 10.00 sampai 21.00. Open House ini merupakan agenda rutin para pemimpin di Kabupaten Sintang,” tambah Kurniawan. (Sg/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

5 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

5 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

15 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

20 hours ago