Categories: Kapuas Hulu

Wabup Kapuas Hulu: Kedepankan Toleransi Dengan Kecerdasan dan Kearifan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Antonius L Ain Pamero, SH mengajak seluruh umat beragama untuk mengedepankan sikap toleransi dan semangat kebersamaan dalam menjalani kehidupan di tengah perbedaan yang ada di Indonesia.

“Pembangunan yang kita lakukan akan berjalan baik apabila semangat cinta kasih dan harmonisasi kehidupan sosial kemasyarakatan terjalin dengan baik,” kata Wabup.

Wabup menuturkan, pengamalan nilai – nilai religius dalam jiwa setiap individu akan mampu melahirkan insan yang berkualitas dan bermoral, yang siap dan mampu mengambil peran dalam berbagai aspek pembangunan.

Ia menjelaskan sebagai masyarakat yang agamis dalam kemajemukan harus terus berupaya untuk menanamkan cinta kasih dalam hati kita, keluarga dan masyarakat, dengan mengedepankan individu yang mencerminkan nilai – nilai leluhur bangsa Indonesia semakin tak terbendung.

“Itu dampak dari perdagangan bebas yang harus kita sikapi dengan kecerdasan dan kearifan,” pintanya.

Menurutnya, sesuai dengan tema Natal tahun 2017 ini yaitu, ‘Hendaklah damai Kristus memerintahkan dalam hatimu’ patut menjadi perhatian semua dalam menciptakan kehidupan yang rukun di tengah kemajemukan dan keberagaman suku bangsa.

Dirinya berharap keharmonisan dan rasa kekeluargaan di Kapuas Hulu terus dijaga, sehingga momentum Natal itu sebagai momen menyampaikan cinta kasih terhadap sesama.

“Saya mewakili pemerintah daerah bangga bisa hadir dalam perayaan Natal itu, apalagi bagi umat Kristiani rangkaian menyambut lahirnya Yesus Kristus dimulai pada awal Desember ini dengan berbagai kegiatan ibadah,” tandasnya. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

1 hour ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

1 hour ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

1 hour ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago