Categories: Pontianak

Setelah Nasdem, Demokrat Turut Labuhkan Dukungan Untuk Edi Kamtono – Bahasan

Menuju Pilwako Pontianak 2018

KalbarOnline, Pontianak – Setelah Partai Nasional Demokrat (Nasdem), kini giliran Partai Demokrat melabuhkan dukungannya ke pasangan Edi Rusdi Kamtomo – Bahasan sebagai bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak menuju Pilwako Pontianak 2018 mendatang.

Ketua DPD Partai Demokrat Kalbar, Suryadman Gidot menuturkan bahwa Surat Keputusan penunjukan tersebut sebenarnya sudah keluar pada tanggal 10 November 2017 kemarin.

“Tapi baru kita deklarasikan dihadapan pengurus pada Senin 27 November 2017 ini kepada pengurus, kader dan simpatisan,” tuturnya.

Gidot yang juga merupakan Bupati Bengkayang ini menyatakan, penunjukan terhadap Edi – Bahasan sudah melalui berbagai proses pertimbangan.

“Kita pasti sudah lakukan survei ke sejumlah calon yang mendaftar ke Demokrat. Setelah ditemukan hasil survei baru kita putuskan menetapkan Edi – Bahasan. Tidak hanya survei, kami juga menilai kalau Edi Kamtono juga sudah terbukti,” paparnya.

Gidot yang juga merupakan bakal calon Gubernur Kalbar ini mengajak seluruh kader dan pengurus serta simpatisan partai Demokrat, bahkan masyarakat Kota Pontianak untuk memenangkan Edi – Bahasan pada Pilwako 2018 nanti.

“Itu sudah wajib dukung Edi – Bahasan. Mari kita menangkan untuk kemajuan Pontianak. Kepada pasangan yang telah kita pilih tolong jalankan amanah partai untuk mewujudkan Pontianak sebagai kota yang maju,” tukasnya.

Sementara, Edi Kamtono, mengaku bersyukur dan sangat siap menjalankan amanah sebagai calon Wali Kota Pontianak.

“Sangat bersyukur mendapatkan mandat dari Partai Demokrat. Saya berkomitmen melaksanakan amanah yang telah diberikan,” tegasnya.

Menurutnya, dengan modal pengalaman memimpin Kota Pontianak sebagai Wakil Wali Kota, terlebih lagi, lanjutnya, berpasangan dengan Bahasan yang notabene sebagai anggota DPRD, Pontianak tentu akan lebih maju.

“Siap majukan Kota Pontianak. Dengan semangat perjuangan bersama, tentu amanah ini dapat kita wujudkan,” tandasnya.

Sebelumnya, partai Nasdem juga telah memberikan rekomendasi dukungan terhadap Paslon Edi – Bahasan, dimana Nasdem saat ini memiliki kursi di DPRD Pontianak sebanyak 6 kursi, sementara Demokrat memiliki 3 kursi DPRD Pontianak. Artinya Edi – Bahasan, saat ini telah memenuhi syarat minimal yang ditentukan KPU. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

12 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

12 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

12 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

12 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

12 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

15 hours ago