Categories: Sanggau

Minta Aparat Bubarkan Pergerakan Ahmadiyah, FUMPE: Sudah Jelas Dilarang Keberadaannya

Berdasarkan surat keputusan bersama tiga menteri

KalbarOnline, Sanggau – Forum Umat Muslim Perbatasan (FUMPE) meminta aparat keamanan menindak tegas aliran Ahmadiyah di, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau.

Hal ini seperti diungkapkan Ketua Forum Umat Muslim Perbatasan Kecamatan Entikong, Raden Nurdin.

Pergerakan Ahmadiyah di Entikong, menurutnya, sudah sangat meresahkan.

“Mereka menyasar para muallaf yang belum mengenal betul ajaran Islam. Kita khawatir mereka memberikan pemahaman yang salah kepada umat,” tukasnya.

Raden yang juga merupakan Kepala Desa Entikong ini menegaskan bahwa apapun kegiatan yang dilakukan Ahmadiyah, berdasarkan surat keputusan bersama (SKB) tiga Menteri jelas menyebutkan pelarangan semua kegiatan Ahmadiyah di Indonesia.

“Kami tidak mau desa kami terganggu dengan aktifitas mereka,” tegasnya.

Kepada masyarakat Entikong, ia mengimbau untuk tidak mudah termakan bujuk rayu oleh oknum yang menyebarkan paham Ahmadiyah yang jelas ingin merusak citra Islam.

“Kami meminta kepada pemerintah khususnya aparat keamanan agar membubarkan pergerakan Ahmadiyah di Kecamatan Entikong sesuai dengan surat keputusan bersama 3 (tiga) Menteri yang mengatakan bahwa ajaran/paham Ahmadiyah dilarang keberadaannya di Indonesia,” tandasnya. (Fai/Leo)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

38 mins ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

40 mins ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

1 hour ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

1 hour ago