Categories: Sanggau

Minta Aparat Bubarkan Pergerakan Ahmadiyah, FUMPE: Sudah Jelas Dilarang Keberadaannya

Berdasarkan surat keputusan bersama tiga menteri

KalbarOnline, Sanggau – Forum Umat Muslim Perbatasan (FUMPE) meminta aparat keamanan menindak tegas aliran Ahmadiyah di, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau.

Hal ini seperti diungkapkan Ketua Forum Umat Muslim Perbatasan Kecamatan Entikong, Raden Nurdin.

Pergerakan Ahmadiyah di Entikong, menurutnya, sudah sangat meresahkan.

“Mereka menyasar para muallaf yang belum mengenal betul ajaran Islam. Kita khawatir mereka memberikan pemahaman yang salah kepada umat,” tukasnya.

Raden yang juga merupakan Kepala Desa Entikong ini menegaskan bahwa apapun kegiatan yang dilakukan Ahmadiyah, berdasarkan surat keputusan bersama (SKB) tiga Menteri jelas menyebutkan pelarangan semua kegiatan Ahmadiyah di Indonesia.

“Kami tidak mau desa kami terganggu dengan aktifitas mereka,” tegasnya.

Kepada masyarakat Entikong, ia mengimbau untuk tidak mudah termakan bujuk rayu oleh oknum yang menyebarkan paham Ahmadiyah yang jelas ingin merusak citra Islam.

“Kami meminta kepada pemerintah khususnya aparat keamanan agar membubarkan pergerakan Ahmadiyah di Kecamatan Entikong sesuai dengan surat keputusan bersama 3 (tiga) Menteri yang mengatakan bahwa ajaran/paham Ahmadiyah dilarang keberadaannya di Indonesia,” tandasnya. (Fai/Leo)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

7 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

7 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Sarai Sawi, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sintang - Air Terjun Sarai Sawi mungkin belum begitu dikenal luas, namun keindahan alamnya…

7 hours ago

Keindahan Goa Beluan di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Goa Beluan, destinasi eksotis yang tersembunyi di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan…

7 hours ago

Jelajahi Keindahan Alam Kalimantan Barat: Lubuk Semah, Surga Snorkeling di Tengah Hutan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda bosan dengan destinasi snorkeling yang biasa-biasa saja? Kalimantan Barat…

7 hours ago

Mengungkap Keindahan Sungai Kapuas: Destinasi Wisata Ikonik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Sungai Kapuas, menjadi salah satu sungai terpanjang yang mengalir di Indonesia, bukan…

7 hours ago