Categories: Sambas

Antisipasi Bencana, Bupati Tegaskan Pemkab Sambas Siap Bentuk BPBD

Bupati: Sudah ada persetujuan dari Pemprov

KalbarOnline, Sambas – Bupati Sambas, H Atbah Romin Suhaili, LC menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Sambas siap membentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sambas, tahun 2018 mendatang.

“Sudah ada persetujuan dari (BPBD) provinsi, dan kami siap karena sejak awal sesungguhnya kami siap, tetapi ketika itu ada catatan dari provinsi sehingga kami pending. Tetapi pada dasarnya ketika pembentukan BPBD Sambas sejak awal itu sudah kami siapkan, dan kami selalu siap,” ucapnya tegas.

Menurut Bupati, komitmen membentuk BPBD Sambas merupakan upaya Pemkab Sambas mengantisipasi hal-hal terkait bencana alam.

“Karena bagaimana pun kita ingin sama dengan daerah lain dan kita juga ingin tetap aktif terlibat dalam mengantisipasi hal-hal yang terkait dengan bencana alam, dan Kabupaten Sambas mungkin bagian dari daerah dan wilayah yang dulu sering dan rawan bencana dan kami siap untuk mengantisipasi itu semua, bekerja dengan semua pihak,” tegasnya lagi.

Orang nomor satu di Sambas ini memastikan akan menyiapkan anggaran darurat jika sewaktu-waktu terjadi hal yang tak diinginkan, namun tetap akan berkoordinasi ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

“Tentu, kami akan persiapkan dan komunikasikan dengan pihak BNPB. Itu harus intens, karena ketika BPBD ini dibentuk, maka bantuan-bantuan terkait dengan peralatan dan program-program itu akan mengalir kepada kabupaten yang memiliki, tetapi jika tidak maka artinya untuk kegiatan-kegiatan itu disiapkan oleh BNPB. Tentu kedepan Pemerintah Kabupaten Sambas akan menyiapkan operasionalnya,” tukasnya.

Ia mengungkapkan bahwa sambil menunggu terbentuknya BPBD pada tahun 2018, koordinasi terkait penanggulangan bencana dan kedaruratan masih ditangani oleh Satpol PP Sambas.

“Dimana penanggulangan bencana ini ada di Satpol PP. Satpol PP yang intens melakukan komunikasi dengan pihak pusat,” tuturnya.

Sementara itu, ia juga mengungkapkan bahwa Pemkab Sambas kemungkinan akan membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC), mengingat curah hujan terbilang tinggi jelang akhir tahun 2017 ini.

“Tentu akan kami siapkan, ketika kita nanti melihat bahwa hal-hal yang tidak kita inginkan itu terjadi. Tetapi ketika nanti BPBD Sambas sudah terbentuk, kami tentu akan menyiapkan perangkat-perangkatnya sekaligus perangkat-perangkat aksi di lapangan. Saya pikir hal-hal yang bersifat darurat itu bisa taktis, karena menurut saya ini kebutuhan mendasar yang harus kita perhatikan,” pungkasnya. (Mur)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

9 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

15 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

15 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

15 hours ago