Categories: Kubu Raya

Warga Rasau Jaya Umum Harapkan Kekurangan Material Imbal Swadaya Segara Didistribusikan

KalbarOnline, Kubu Raya – Warga Rasau Jaya Umum, Kecamatan Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya melaksanakan kegiatan gotong-royong dalam rangka pelaksanaan program imbal swadaya di RT/RW 008/003 Rasau Jaya Umum, pekan lalu.

Koordinator pekerjaan lapangan, Taswin mengatakan hari ini goyang-royong hari pertama dilakukan bersama warga yang mempunyai tanah kavling di Gang Usbay ini, Alhamdulillah dengan kesadaran masyarakat rasa gotong-royong masih ada sehingga yang hadir cukup memuaskan.

“Hari ini kami membersihkan tempat yang mau kami kerjakan dan sekaligus pemasangan papan mal, agar untuk minggu depan mudah dan tinggal pengecoran. Seharusnya hari ini kami sudah melakukan pengecoran karena keterlambatan bahan material pasir dan batu yang belum datang terpaksa untuk hari ini kami kami gotong royong hanya setengah hari,” kata Taswin, saat ditemui dilokasi.

Dijelaskannya kesempatan untuk bergotong royong hanya satu minggu sekali, sedangkan material pekerjaan terlambat datang untuk itu warga akan melanjutkan pekerjaan tersebut untuk minggu depan.

Sementara itu, Ketua RT 008, Muchlis menuturkan, memang ada keterlambatan dari material pasir dan batu, untuk semen sudah datang seminggu yang lalu saya sudah berkoordinasi dengan pengawas lapangan penyedia material dari Kabupaten. Keterlambatan pasir dan batu di karenakan kurangnya armada pengangkut material ke lokasi pekerjaan.

“Saya sudah mendesak kepada pengawas lapangan agar segera di percepat material nya yang di khawatir kan warga semen terlalu lama akan membeku. Saya mendapat kan informasi terbaru material akan datang malam ini atau besok semoga saja informasi ini benar,” harapnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

9 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

11 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

11 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

11 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

11 hours ago