Categories: Pontianak

Tim Panjat Tebing Pontianak Sumbangkan Medali Emas di Nomor Boulder Beregu Putra Pada Kejurprov

KalbarOnline, Pontianak – Tim panjat tebing Kota Pontianak berhasil menyumbangkan medali emas di nomor Boulder beregu putra dalam lanjutan Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) yang digelar Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kalbar di venue Panjat Tebing Sultan Syarif Andurrahman (SSA) Pontianak, Senin (13/11) sore.

Adapun tim panjat Tebing boulder beregu Pontianak diantaranya Vedriq Leonardo, Fiqky Ravinda Kumara, Ryan Ramadhani, dan M Erga Syahputra berhasil mengumpulkan poin tertinggi dalam babak final, seperti dilansir dari Tribun Pontianak.

Sementara tim beregu boulder putra Mempawah berhasil menyabet medali perak, diikuti tim bolder beregu Sambas dengan medali perunggu. Kemudian diikuti Ketapang, Singkawang dan Sekadau.

Ketua Panitia sekaligus Sekum FPTI Kalbar Suparman mengatakan Kejurprov Panjat Tebing 2017 berlangsung dari 11-15 Nopember yang diikuti sembilan dari 14 Pengcab diantaranya Kota Pontianak, Mempawah, Singkawang, Sambas, Bengkayang, Kapuas Hulu, Ketapang, Sintang, dan Sekadau. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy Harisson Dorong Masyarakat Selalu Lestarikan Budaya dan Kerajinan Lokal

KalbarOnline, Pontianak - Pj Ketua Dekranasda Kalbar, Windy Prihastari mendorong masyarakat Kalbar untuk selalu melestarikan…

28 mins ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

3 hours ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

3 hours ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

8 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

8 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

8 hours ago