Categories: Kubu Raya

PKB Masih Harapkan Keikutsertaan Rusman Ali di Pilkada Kubu Raya 2018

KalbarOnline, Kubu Raya – Ketua DPC PKB Kubu Raya, Zainal Abidin, juga membenarkan bahwa pada Kamis pekan lalu dirinya bersama sejumlah politisi di Kubu Raya diundang menghadiri rapat terbatas di kediaman Rusman Ali.

“Iya memang benar, malam itu pak Rusman Ali menyatakan untuk tidak maju dalam Pilkada Kubu Raya tahun 2018,” ungkapnya.

Meski demikian, pihaknya masih mengharapkan keikutsertaan Rusman Ali dalam Pilkada Kubu Raya, namun Zainal tetap menghormati keputusan Rusman Ali.

Menurutnya, alasan Rusman Ali untuk mundur pada pencalonan Bupati Kubu Raya, intinya ingin fokus melaksanakan tugas sebagai Bupati Kubu Raya untuk melayani masyarakat.

“Gangguan kesehatan juga alasan utama beliau, sehingga butuh waktu untuk istirahat dan Beliau juga mengatakan ingin fokus beribadah. Ini juga sudah dimusyawarahkan Rusman Ali bersama keluarga besar dan memang diminta untuk beristirahat saja,” tukasnya.

Ia juga menerangkan bahwa dalam waktu dekat akan segera melakukan koordinasi dengan internal partai untuk menentukan kebijakan partai.

“Intinya saya akan berkoordinasi dengan DPW dan DPP untuk mengambil langkah politk selanjutnya,” ucapnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

7 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

7 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

7 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

7 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

8 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

10 hours ago