Categories: Kapuas Hulu

Drama Pemadaman Listrik Bergilir Telah Berakhir

PLN Ranting Putussibau Miiki 13 Mesin Baru, Diharapkan Tiada Lagi Drama Pemadaman

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Drama Pemadaman Listrik bergilir oleh PLN Ranting Putussibau telah berakhir. Tentu masyarakat sangat mengapresiasi, sebab sudah begitu lama drama pemadaman listrik bergilir terjadi.

Pemerintah pun dinilai begitu peduli serta konsen guna memperjuangkan maupun mengakomodasi keinginan masyarakat, sehingga mesin baru PLN di Bumi Uncak Kapuas dapat terealisasi.

Manajer PT PLN Ranting Putussibau Kabupaten Kapuas Hulu, Dhanu Rediansyah mengatakan bahwa ada 13 mesin baru milik PLN yang sudah tiba wilayah Kapuas Hulu untuk melayani listrik di wilayah setempat.

“Untuk listrik di Kapuas Hulu kita sudah ada mesin baru, delapan mesin untuk Pembangkit Listrik Tenaga Disel (PLTD) Sawai, untuk Tepuai dua unit dan Semitau tiga unit jadi total mesin ada 13 unit,” ungkap Dhanu, kepada wartawan, Selasa (14/11) lalu.

Ia juga mengatakan bahwa untuk mesin PLTD Sawai sebanyak tujuh unit sudah datang dan satu unit lagi masih dalam perjalanan. Sedangkan untuk PLTD Tepuai dan Semitau sudah berada dilokasi PLTD dan memasuki tahap pra operasi sebelum benar – benar dioperasikan.

“Untuk mesin PLTD Sawai yang melayani Kota Putussibau dan sekitarnya masih menuju lokasi PLTD, sedangkan untuk Tepuai dan Semitau diupayakan dalam bulan ini mesin tersebut sudah beroperasi,” jelas Dhanu.

Menurut Dhanu, kapasitas 13 mesin itu sebesar 13 megawatt, karena masing – masing memilik kapasitas satu megawatt. Mesin itu merupakan buatan atau produk Jepang.

“Kita patut syukuri untuk Kapuas Hulu menjadi perhatian khusus sehingga untuk wilayah Kalimantan Barat, Kapuas Hulu yang paling banyak mendapatkan mesin baru,” tukas Dhanu.

Dirinya berharap proses pengoperasian mesin baru khususnya PLTD Sawai tidak begitu lama.

“Hanya saja kendala saat ini cuaca hujan dan jalan menuju lokasi PLTD Sawai yang baru cukup mengganggu tahapan mobilisasi mesin kelokasi PLTD Sawai yang baru,” tandasnya. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

3 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

3 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

3 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

4 hours ago