Categories: MempawahPontianak

Pemkab Mempawah Jadikan Olahan Nanas Sebagai Komoditas Unggulan

Diolah menjadi makanan ringan

KalbarOnline, Mempawah – Pemerintah Kabupaten Mempawah akan menjadikan budidaya Nanas sebagai komoditas unggulan di Kabupaten Mempawah.

Hal ini diungkapkan Bupati mempawah, Ria Norsan, belum lama ini.

Bahkan, diungkapkannya, saat ini Pemkab telah mendirikan rumah produksi nanas di Desa Galang, Kecamatan Sungai Pinyuh.

“Di rumah produksi tersebut, nanas diolah menjadi berbagai makanan ringan yang punya nilai jual baik, seperti dodol nanas, sirup nanas, keripik nanas dan lain sebagainya,” ungkapnya.

Ia juga mengatakan bahwa pihaknya akan terus melakukan pembinaan kepada para petani secara intens, dalam rangka memenuhi pasokan bahan baku nanas.

“Pembinaan tersebut juga bertujuan agar para petani juga dapat menjual nanas dalam bentuk olahan,” ujarnya.

Lebih jauh orang nomor satu di Mempawah ini menjelaskan bahwa para petani nantinya akan dibina untuk melakukan industri hilir.

“Untuk keripik nanas kita saja pada kegiatan hari pangan sedunia menjadi satu makanan ringan yang paling digemari para pengunjung,” terangnya.

Meski demikian, yang masih menjadi kendala saat ini adalah packing yang belum optimal. Sehingga proses pemasaran yang dilakukan, menurutnya, belum begitu maksimal.

“Untuk packing memang saat ini masih jadi kelemahan kita. Jika packing menarik tentu akan menarik minat masyarakat. Pelan-pelan akan kita optimalkan,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofia Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

29 mins ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

57 mins ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

60 mins ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

4 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

11 hours ago