Categories: Sintang

Polres Sintang Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Kapuas 2017

KalbarOnline, Sintang – Waka Polres Sintang, Kompol Amri Yudhy mewakili Kapolres Sintang, memimpin apel Gelar Pasukan Operasi Terpusat Zebra Kapuas 2017 di halaman Polres Sintang, Jl DR Wahidin Sudiro Husodo, Selasa pagi (1/11) lalu.

Sekitar 200 personel yang mengikuti apel dari unsur dinas terkait mulai dari Denpom TNI AD, Satuan Lalu Lintas, Sat Sabhara, Sat Intelkam, Sat Reskrim, Sat Narkoba, Sat Tahti, gabungan Staf Polres Sintang, Dishub, Jasa Raharja dan Senkom Mitra Polri, serta Randis dari Satuan Lalu lintas dihadirkan dilapangan apel Polres Sintang.

Operasi Kepolisian terpusat Zebra Kapuas 2017 ini mulai digelar pada tanggal 1 November hingga tanggal 14 November 2017, secara serentak diseluruh wilayah Indonesia.

Gelar pasukan operasi kepolisian ‘Zebra Kapuas 2017’ Polres Sintang dalam rangka penegakan hukum dan meningkatkan kesadaran serta kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas di wilayah hukum Polres Sintang.

Hadir dalam Apel gelar pasukan tersebut Komandan Denpom XII Sintang, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sintang, Kepala Dinas Pekerjaaan Umum Kabupaten Sintang, Kepala Jasa Raharja Cabang Sintang, Ketua Senkom Mitra Polri Resort Sintang, Kabag dan Kasat Polres Sintang.

Dalam sambutannya, Kapolres Sintang yang diwakili Waka Polres Sintang, Kompol Amri Yudhy mengatakan dalam mengatasi permasalahan bidang lalu lintas tersebut tidak bisa berdiri sendiri, melainkan wajib bertindak dan melaksanakan berbagai upaya dalam menciptakan pemerintah yang bertanggung jawab dalam membina dan memelihara kamseltib carlantas.

“Operasi Zebra Kapuas 2017 kali ini kita akan melibatkan 40 personel Polres Sintang terdiri dari gabungan anggota Sat Lantas, Propam, Sat Intelkam, Sat Binmas serta dibantu oleh Satuan samping yaitu Denpom TNI AD, Dinas Perhubungan dan Jasa Raharja,” terang Waka Polres Sintang usai apel gelar pasukan dilaksanakan.

Selain itu lanjutnya, Operasi zebra ini merupakan kegiatan untuk cipta kondisi lalu lintas yang baik dan aman, sebelum operasi lilin Kapuas dan tahun baru yang tidak lama lagi akan dilaksanakan.

Lebih lanjut dirinya mengatakan dalam pelaksanaannya operasi Zebra Kapuas 2017 tersebut diharapkan petugas yang ada dilapangan untuk melaksanakan tugas dengan humanis namun tegas.

“Pelanggaran-pelanggaran yang bisa mengakibatkan kecelakaan harus ditindak tegas. Saya berharap dengan menindak secara humanis namun tegas, pelanggar bisa menyadari kesalahannya dan tidak mengulangi lagi,” imbuhnya.

Dirinya juga mengatakan dalam pelaksanaan operasi tersebut, ada beberapa sasaran utama yang harus dicapai, yakni meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, meminimalisir pelanggaran dan kecelakaan berlalu lintas, menurunnya tingkat fatalitas korban kecelakaan lalu lintas, dan meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

”Jadi untuk itu juga selain jangka pendek ada tujuan jangka panjang untuk terus memberi kesadaran kepada masyarakat manfaat tertib berlalu lintas demi kepentingan pengguna jalan itu sendiri,” tandasnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

4 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

4 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

4 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

4 hours ago