Categories: Kapuas Hulu

Jawab Keluhan Petani Lada di Perbatasan, Bupati Nasir Minta Petani Bentuk Poktan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Keluhan petani lada di perbatasan mengenai harga pupu yang terbilang mahal, menjadi atensi serius Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir.

Ia menyatakan pupuk lada di Indonesia memang kualitasnya sangat berbeda dengan pupuk Malaysia.

“Kalau kualitas pupuk dari Malaysia sudah bagus, tentu harganya juga berbeda dengan pupuk dari Indonesia sendiri. Jadi kita juga bisa memaklumi kalau harga pupuk dari Malaysia jadi mahal,” ujarnya.

Bupati meminta supaya petani lada membuat kelompok tani (Poktan), sehingga dapat membuat proposal supaya keluhan petani lada itu bisa diatasi pemerintah.

“Kalau sudah ada proposal minta bantuan pupuk dari kelompok tani lada, maka kita Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu akan bantu untuk pupuk subsidi, sehingga serius mengembangkan potensi lada di perbatasan,” tuturnya

Terlebih lagi, lanjutnya, salah satu program Menteri Pertanian, agar masyarakat tidak lagi membeli lada ke Malaysia, namun lada yang dikembangkan dapat memenuhi kebutuhan Indonesia.

“Saya pikir pemerintah kita sudah cukup serius di bidang pertanian, asalkan petani juga serius mengembangkannya dengan baik di perbatasan,” tandasnya. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

41 mins ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

8 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

8 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

18 hours ago