Categories: Pontianak

TP PKK Kota Pontianak Edukasi Siswa SD Budayakan Cuci Tangan

Peringatan Hari Cuci Tangan Sedunia

KalbarOnline, Pontianak – Memperingati Hari Cuci Tangan Sedunia Tahun 2017, Tim Penggerak PKK Kota Pontianak mengedukasi siswa Sekolah Dasar mengenai pentingnya cuci tangan menggunakan sabun.

Bertempat di Sekolah Dasar Negeri 33 Kelurahan Siantan Hulu Pontianak Utara, Senin (9/10/2017) Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pontianak, Lismaryani Sutarmidji menjelaskan bahwa sangat penting menanamkan pemahaman dan membudayakan prilaku hidup bersih terutama kebiasaan cuci tangan sebelum dan sesudah makan untuk menjaga kesehatan anak-anak.

“Sekarang ini kita melatih anak-anak cara hidup sehat, jadi kita mulai dari keluarga sendiri, kegiatan apapun sebelum makan harus cuci tangan,” ungkapnya.

Sementara itu, Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Zumyati mengatakan bahwa Pemerintah Kota Pontianak menginginkan anak-anak di Kota Pontianak sebagai harapan masa depan bisa tumbuh sehat dan cerdas.

“Yang selalu kita ingatkan kepada anak-anak, kita ingin anak-anak tumbuh sehat,” harap, Zumyati.

Kegiatan Memperingati Hari Cuci Tangan Sedunia 2017 yang digelar di SD Negeri 33 Sintan Hulu Pontianak Utara, diiuti dengan antusias sekali dan penuh dengan kegembiraan, Idianto siswa Kelas 6 SD Negeri 33 mengatakan bahwa cuci tangan sebelum makan dan minum tujuannya untuk menjaga kesehatan.

“Cuci tangan pakai sabunlah, tujuannya untuk menjaga kesehatan agar kuman tidak tertelan, dan kami sudah diajarkan di sekolah tentang pentingnya cuci tangan sebelum makan,” kata Idianto. (Fat/Jim Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Siapkan Listrik Andal Jelang Idul Adha, PLN Gerak Cepat Perbaiki Potensi Gangguan di Gardu Induk Pelaihari

KalbarOnline, Kalimantan - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

32 mins ago

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Windy Gaungkan Gerakan Membawa Tumbler

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari mengucapkan selamat…

34 mins ago

Gelapkan Barang Indogrosir, Dua Karyawan dan Seorang Penadah Diciduk Polisi

KalbarOnline, Kubu Raya - PT Inti Cakrawala Citra (Indogrosir) mengalami kerugian besar akibat penggelapan barang…

2 hours ago

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

14 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

14 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

14 hours ago