Categories: Sintang

Pemkab Sintang Sambut Baik Pembangunan Pos SAR

KalbarOnline, Sintang – Kepala Kantor SAR Pontianak, Hery Marantika melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sintang.

Dalam kunjungannya tersebut, Kepala Kantor SAR langsung disambut oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno.

Adapun dalam tujuan kunjungan kerja tersebut yakni membahas dibentuknya sejumlah Pos SAR guna memberikan pelayanan dibidang pencarian dan pertolongan serta keadaan yang membahayakan jiwa manusia khususnya di wilayah Kabupaten Sintang, Kamis (5/10) kemarin.

“Kami masyarakat Kabupaten Sintang sangat mendukung keberadaan Basarnas disini dan telah menyediakan lahan untuk proses pembangunan Pos SAR Sintang, yang diharapkan proses pembangunannya secepatnya dilakukan,” ucap Bupati Jarot, disela-sela pertemuan dengan kepala Kantor SAR Pontianak.

Sementara itu Kepala Kantor SAR Pontianak, Hery Marantika mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Sintang kepada Basarnas.

Dirinya juga mengatakan pihaknya akan meningkatkan pelayanan penanganan kecelakaan pelayaran, penerbangan dan keadaan yang dapat membahayakan jiwa manusia, terutama wilayah Kabupaten Sintang.

“Saya mewakili Pimpinan mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Sintang kepada Basarnas dan berjanji akan lebih meningkatkan pelayanan,” tukasnya.

Pos siaga SAR Kabupaten Sintang dalam perjalanannya telah menangani berbagai keadaan membahayakan jiwa manusia, baik yang di sebabkan oleh bencana alam maupun manusia.  (Ian/Hms SAR)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

IMI Kalbar Awards, Motivasi Bagi Atlet dan Tokoh Pemerhati Otomotif

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara IMI Kalbar Award yang…

2 hours ago

Pemprov Siap Kurasi Event Ikanmas Masuk Kalender Event Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Windy Prihastrai membuka Ikanmas…

2 hours ago

Windy Apresiasi Sahabat Thalasemia Fakultas Kedokteran Untan Jadi Pendonor Darah Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orang Tua Penyandang Thalasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

2 hours ago

Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Sektor pertanian mempunyai peranan yang sangat penting dalam membangun perekonomian nasional termasuk…

2 hours ago

Kolaborasi TP PKK Kalbar bersama DP3A dan Dinas Ketahanan Pangan Lakukan Aksi Nyata Gota Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka mendukung percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Provinsi Kalbar, TP…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Lepas Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson bersama pihak terkait dan jajaran Forkopimda…

3 hours ago