Categories: Pontianak

Sutarmidji Buka Suara Setelah Resmi Diusung Golkar di Pilgub 2018

KalbarOnline, Pontianak – Sutarmidji berterimakasih dengan adanya dukungan secara resmi dari Partai Golkar untuk dirinya sebagai calon Gubernur 2018 mendatang.

“Saya ucapkan terima kasih dipercaya Golkar untuk berpasangan dengan Pak Ria Norsan,” ujarnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Ia menjelaskan bahwa ia bersama Ria Norsan sudah bisa mendaftar di KPU karena sudah diusung 18 kursi terdiri dari empat partai.

“Golkar ada 9 kursi, sebelumnya ada Nasdem, PKB dan PKS juga sudah mendukung saya dan jumlahnya juga 9 kursi. Artinya dengan diusung 4 partai ini sudah 18 kursi dan sudah memenuhi syarat untuk maju sebagai bakal calon gubernur Kalbar yang memerlukan dukungan partai sebanyak 13 kursi di DPRD Provinsi,” paparnya.

Ia juga menegaskan bahwa berpasangan dengan Norsan murni karena adanya kesamaan visi-misi dalam membangun Kalbar kedepannya.

“Saya berharap semua berjalan dengan kondusif dan jangan pandang pasangan saya dengan Pak Ria Norsan dari sudut pandang lain selain karena ada kesamaan visi untuk nembangun Kalbar dan menciptakan iklim yang kondusif,” jelasnya.

Ia juga mengatakan kalau tiga partai pengusung lainnya sudah merekomendasikan dirinya maju dan ia rasa tidak ada masalah kalau berduet sama Norsan.

Ia berharap masih ada partai lainnya yang mengusung walaupun pada dasarnya ia sudah memenuhi syarat 13 kursi.

“Partai pengusung lain sudah merekomendasi saya dan saya rasa tidak ada masalah. Mudah-mudahan masih ada partai lainnya dan kita terus komunikasi dengan partai-partai lain,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

7 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

7 hours ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

7 hours ago

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

9 hours ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

9 hours ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

9 hours ago