Categories: Sintang

Minta CSR Dioptimalkan, Ini Penjelasan Wabup Sintang

Askiman: Jika optimal, maka perkembangan dan pertumbuhan ekonomi akan selaras

KalbarOnline, Sintang – Wakil Bupati Sintang, Drs Askiman, MM secara resmi membuka Sosialisasi Peraturan Bupati Nomor 54 Tahun 2016 tentang Tanggung Jawab Sosial Perusahaan di Kabupaten Sintang tahun 2017 yang dilaksanakan di Gedung Pancasila Sintang, Senin pagi (2/10).

Wabup Askiman mengatakan bahwa mengenai keberadaan badan usaha koperasi sebagai mitra perusahaan dan masyarakat dalam bekerjasama hendaknya dapat berfungsi dengan baik.

“Peraturan Bupati ini juga merupakan bentuk pedoman pelaksanaan teknis penyelenggaraan CSR di Kabupaten Sintang,” kata Askiman, usai kegiatan.

Namun persoalannya, menurutnya masih banyak perusahaan di Sintang ini yang belum optimal dalam melaksanakan CSR.

“Melalui kegiatan sosialisasi ini kita ingin melibatkan para pelaku bisnis dalam membicarakan peraturan mengenai CSR ini, agar perencanaan pembangunan kita baik di tingkat kecamatan hingga desa,” tukasnya.

Jika CSR ini dioptimalkan, dirinya meyakini perkembangan dan pertumbuhan ekonomi, sosial budaya di masyarakat pasti akan terjadi keselarasan dalam bekerja dan beroperasi.

“Kita akan membuat fakta integritas untuk komitmen bersama antara perusahaan dan pemerintah,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, unsur Forkopimda Kabupaten Sintang, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Sintang, pimpinan perusahaan dan pelaku bisnis se Kabupaten Sintang serta pihak terkait lainnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

10 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

13 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

14 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

14 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

15 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

15 hours ago