Categories: Pontianak

Dewan Minta BNN Kalbar Tak Hanya Lakukan Penindakan Tapi Juga Lakukan Ini

Rangkul Pemilik THM Diberikan Himbauan Supaya Tak Jadi Sarang Peredaran Narkoba

KalbarOnline, Pontianak – Menyikapi sejumlah pengunjung dan karyawan Tempat Hiburan Malam (THM) di Kota Pontianak yang terjaring razia oleh BNN Kalbar, Wakil Ketua DPRD Kota Pontianak, Heri Mustamin menyarankan BNN tak hanya melakukan penindakan dalam penegakan hukum, tetapi juga melakukan pembinaan.

Menurutnya, pembinaan itu ditujukan kepada mereka yang terjaring dan kepada pengusaha atau pemilik tempat hiburan malam.

“Kita harap BNN sebagai lembaga yang berwenang ini tak hanya melakukan razia di THM, sebagai langkah lain untuk pemberantasan peredaran narkoba, tapi juga melakukan pembinaan untuk sebagai pencegahan,” katanya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Dirinya juga menyarankan pembinaan itu seperti dengan adanya suatu kerja sama BNN merangkul pengusaha atau pemilik THM di berikan imbauan agar THM tak jadi sarang peredaran atau tempat menggunakan narkoba.

“Gimana tempat hiburan itu di perlukan seseorang untuk sekedar mencari hiburan seperti tempat bernyanyi berkaroke, kan ada juga di Pontianak tempat karoke keluarga,” tukasnya.

Ia mengungkapkan bahwa di Pontianak pajak tempat hiburan itu yang di tarik oleh pemerintah cukup besar, disamping itu adanya tempat hiburan itu juga cukup banyak menarik tenaga kerja.

Selain itu, ia juga menyarankan kedepan pemerintah juga harus turut terlibat, agar tempat hiburan tak menjadi sarang peredaran dan tempat penggunaan narkoba.

“Nanti juga kita agendakan dalam rapat kerja bersama DPRD dengan pemerintah dan institusi lain, jangan sampai tempat sarang narkoba, karena bagaimana pun memberantas narkoba itu tanggungjawab bersama, lebih mencegah, mereka yang terjaring itu korban,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

11 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago