Categories: Sintang

Bupati: Pemanfaat Teknologi Pada Pengawasan Lalin Sejalan Dengan Konsep Smart City

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, Jarot Winarno menilai pemanfaatan teknologi pada pengawasan lalu lintas sangat baik dan efektif.

Menurut orang nomor satu di Bumi Senentang ini, hal tersebut sejalan dengan konsep smart city suatu kota.

Dirinya juga memberi apresiasi sistem pengawasan lalu lintas seperti yang dilakukan Polres Sintang melalui Sistem Monitoring, Communication and Command Center (SM3C).

“Saya rasa sangat baik ya. Beberapa CCTV yg ada di lingkungan Pemda juga terhubung dengan SM3C Polres Sintang,” ungkapnya.

Dirinya menerangkan aplikasi SM3C merupakan satu contoh sistem pengawasan terpadu. Adanya sistem terpadu membuat informasi-informasi diperoleh secara cepat.

“Sistem pengawasan terpadu ini bisa jadi sumber informasi setiap peristiwa. Sehingga pemangku kepentingan dapat segera ambil tindakan guna mengatasi masalah tersebut,” jelasnya.

Mengenai konsep smart city, Bupati menegaskan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang sedang menjajaki kerjasama dengan Telkom dan satu perusahaan swasta lainnya.

Dirinya berharap konsep smart city dapat terealisasi di Kabupaten Sintang.

Menurutnya, smart city mampu mengakomodir kebutuhan akan data real time kegawatdaruratan infrastruktur dasar di seluruh pelosok Kabupaten.

“Terutama daerah-daerah sulit terakomodir karena jeleknya infrastruktur telekomunikasi di wilayah pedalaman,” pungkasnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

14 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

14 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

15 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

18 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

18 hours ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

19 hours ago