Categories: Kayong Utara

Peringati HUT Lalu Lintas ke-62, Satlantas Polres KKU Gelar Nobar Film G30S/PKI

KalbarOnline, Kayong Utara – Dalam rangka memeriahkan HUT lalu lintas ke-62, Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kayong Utara menggelar nonton bareng (Nobar) Film G 30 S/PKI sekaligus melakukan sosialisasi program kampung tertib berlalu lintas. Kegiatan tersebut dipusatkan di halaman Kantor Desa Pangkalan Buton, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara (KKU), Rabu (27/9) malam.

Kegiatan yang juga dihadiri oleh Danramil ‎1203-02 Sukadana‎ dan Kepala Desa mendapat reapon positif dari masyarakat, terlihat dari antusias ratusan warga yang datang.

“Masyarakat sangat antusias sekali dengan acara yang diselenggarakan Polantas. Hampir ratusan orang menghadiri hanya untuk menonton film tersebut,” ungkap IPTU Sulardi, Kasat Lantas Polres KKU.

IPTU Sulardi juga berharap dengan mensosialisasikan program Kampung kawasaan tertib berlalu lintas masyarakat dapat semakin memahami aturan berlalu lintas di jalan raya.

Sementara itu, Kepala Desa Pangkalan Buton, Ansyari menyampaikan ucapan terimakasih kepada Satlantas Polres KKU karena sudah menggelar pemutran Film G30S/PKI dan telah menjadikan Desa Pangkalan Buton sebagai contoh Kampung tertib beralu lintas.

“Saya berharap masyarakat selain mengerti peraturan berlalu lintas, juga harus tahu tentang sejarah kekejaman PKI. Selain itu Kita pun berharap agar komunis/PKI tidak muncul lagi di NKRI tercinta ini,” tegasnya.‎

Hal senada juga dikatakan oleh Kapten Suharto Danramil 1203-02 Sukadana, dirinya sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar Satlantas Polres KKU, karena menurutnya generasi muda di Kayong Utara harus tahu tentang sejarah G 30 S/PKI.

“Sejarah tahun 1965 termasuk sejarah yang tidak bisa kita lupakan. Karena pada tahun itu, masyarakat Indonesia sangat berduka sekali atas kekejaman PKI,” ucapnya.

Dirinya juga mengatakan bahwa pada saat ini Indonesia sudah damai dan tentram, namun untuk sejarah G 30 S/PKI agar bisa dijadikan pelajaran, terhadap pemutaran film G 30 S/PKI ini merupakan perintah langsung dari Panglima TNI agar mengingatkan masyarakat tentang sejarah.

“Pada intinya NKRI harga mati,” serunya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago