Categories: Sintang

Dinas Ketahanan Pangan Sintang Wacanakan Pembangunan Lumbung Padi, Ini Penjelasan Kadis

KalbarOnline, Sintang – Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Sintang, Zulkarnaen mewacanakan pembangunan lumbung padi di Kabupaten Sintang.

Pembangunan lumbung padi bertujuan sebagai tempat penampungan hasil-hasil produksi padi dari berbagai kecamatan-kecamatan penghasil beras yang berada di Kabupaten Sintang.

“Konsep lumbung pangan belum bisa dipaparkan. Mesti kami bahas lebih lanjut di rapat lintas sektoral,” ujarnya, seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Dirinya menegaskan pihaknya masih akan melihat dan mengkaji daerah-daerah mana saja yang alami kelebihan beras atau surplus. Hal ini, menurutnya perlu dilakukan sebelum menentukan lokasi lumbung padi.

“Mana daerah surplus dan defisit beras akan kami lihat dulu,” katanya.

Termasuk sistemnya nanti, apakah membeli produksi masyarakat atau memberi modal masyarakat. Ketika ada modal, hasil padi disimpan di desa.

“Jadi, ketika kondisi darurat baru disalurkan. Masih dirancang dulu,” pungkasnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

12 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

13 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

13 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

13 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago