Categories: Pontianak

Ketauladanan Sultan Pontianak Mampu Satukan Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Yayasan Pemakaman Kesultanan Pontianak Batulayang, Syarief Abdullah Husein Alkadrie mengatakan bahwa pemakam Kesultanan Pontianak Batulayang cukup banyak menarik perhatian masyarakat untuk mengunjunginya.

Dengan adanya Ziarah Agung ini, Abdullah Husein Alkadrie berharap semakin ramai masyarakat yang berkunjung dan mengangkat budaya dan tahu sejarah terhadap pendiri Kota Khatulistiwa ini.

“Untuk kunjungan di makam setiap harinya selalu ramai, bahkan setiap harinya tidak kurang rata-rata 60 motor yang datang. Makam akan lebih ramai ketika malam Jumat bahkan yang datang juga banyak dari luar kota,” ujarnya.

Selain itu, masyarakat dari agama lainnya selain islam juga banyak yang mengunjungi makam kesultanan, inilah yang dikatakannya, yang menunjukan kalau ketauladanan Sultan bisa menyatukan masyarakat yang ada.

“Bukan hanya orang islam yang datang, banyak juga masyarakat dari agama lainnya yang mengunjungi makam Sultan. Kalau Sultan tidak heran kita beliau sudah mampu menyatukan dan mengayomi masyarakat dari sejak dulu,” terangnya.

Buktinya, disebutkannya, banyak sekali, ada Kampung Banjar, Kampung Bugis, Kampung Kapur, dan sebagai, itu bisa disatukan dan diayomi oleh Sultan, bahkan menurut sejarah Siantan memang merupakan pemukiman Tionghoa yang juga diayomi oleh Sultan Abdurrahman.

Sehingga semuanya bersatu dalam memperjuangkan bangsa Indonesia ini dan Pontianak bisa maju.

“Itulah canteknya Sultan dulu, bisa menyatukan dan mengayomi semua suku dan bangsa, jangan sampai hal-hal sepele saat ini dapat merusak persatuan kita bersama,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

49 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago