Categories: Ketapang

Sungai Pesaguan Meluap, 16 Desa Terendam Banjir

Sebelum Tambang dan Perkebunan Sawit Merajalela, Sekalipun Belum Pernah Dilanda Banjir

KalbarOnline, Ketapang – Hujan deras selama dua hari yang mengguyur wilayah Kecamatan Jelai Hulu dan Kecamatan Tumbang Titi, Kabupaten Ketapang, membuat belasan Desa di dua Kecamatan tersebut dilanda banjir yang berakibat meluapnya Sungai Pesaguan.

Dari pantauan KalbarOnline, Rabu siang (30/8), banjir kiriman yang datang dari hulu Sungai Pesaguan ini selain membuat tergangunya aktivitas warga juga meremdam puluhan rumah dan dua sekolah di Kecamatan Tumbang Titi setinggi dua meter, sehingga aktivitas belajar mengajar di sekolah tersebut harus diliburkan sementara waktu.

Aca (28) salah satu warga Kecamatan Tumbang Titi mengungkapkan bahwa selama ini daerahnya belum pernah mengalami musibah banjir seperti ini.

“Sudah lebih dari 20 tahun sudah saya tinggal disini, baru kali ini desa kami terkena banjir sebesar ini,” ungkapnya kepada KalbarOnline, Rabu (30/8).

Aca juga menduga bahwa musibah banjir ini terjadi akibat kerusakan ekosistem alam akibat pembalakan liar hutan.

“Sebelum adanya tambang dan perkebunan sawit merajalela tidak pernah ada banjir, sekarang sudah tidak banyak lagi pohon penyerap air,” tuturnya.

Berdasarkan informasi yang didapat KalbarOnline bahwa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ketapang akan segera menyalurkan bantuan sembako dan obat – obatan kepada warga para korban banjir di Kecamatan Jelai Hulu dan Tumbang Titi. (Adi LC/Tim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

11 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

11 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago